Arteta: Sulit Bagi Arsenal Untuk Tembus Empat Besar

Mikel Arteta / via EPA
Berita Liga Inggris: Setelah terdepak dari babak 32 besar Liga Europa, manajer Arsenal yakni Mikel Arteta menyebut bahwa sangat sulit bagi timnya untuk merebut posisi empat besar di klasemen akhir Premier League musim ini.
Musim 2019/20 berjalan sangat runyam bagi The Gunners setelah klub yang bermarkas di Emirates Stadium itu harus kalah tragis 1-2 dari Olympiakos dini hari tadi.
Dengan kegagalan mereka menjuarai Liga Europa, praktis Arsenal tak bisa merebut tiket ke Liga Champions musim depan lewat jalur ini dan mau tak mau harus berjuang keras di Premier League.
Menanggapi hal tersebut, Arteta menganggap bahwa kans timnya menuju ke sana amat berat karena Meriam London saat ini tertinggal tujuh angka dari tim peringkat keempat yaitu Chelsea.
"Ini sangat berat karena jika kita melihat klasemen saat ini, kami masih sangat jauh dari target yang kita inginkan," ujar Arterta mengenai kans timnya merebut empat besar kepada Goal.
"Meski begitu, kita sudah melangkah dengan jauh di sepanjang musim ini dan tugas kita sekarang adalah untuk terus berjuang."
"Yang terpenting adalah suasana kamar ganti harus kembali ke dalam mood yang kuat dan kita harus memberikan reaksi (pasca kekalahan dari Olympiakos)," pungkas pengganti Unai Emery tersebut.
Setelah laga melawan Olympiakos, seharusnya Arsenal akan berhadapan dengan Manchester City akhir pekan nanti.
Namun jadwal pertandingan tersebut harus ditunda menyusul tampilnya City di final Piala Liga menghadapi Aston Villa lusa (1/3) esok.
Artikel Tag: Mikel Arteta, Arsenal, Premier League, Liga Ingris
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arteta-sulit-bagi-arsenal-untuk-tembus-empat-besar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini