Arsenal Dapat Dukungan Tikung MU untuk Dapatkan Declan Rice

Penulis: Demos Why
Jumat 02 Jun 2023, 05:46 WIB
Gelandang West Ham United, Declan Rice.

Declan Rice. (Foto: James Holyoak/MI News/NurPhoto)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Gabriel Agbonlahor menyarankan Arsenal untuk merekrut target Manchester United, Declan Rice, di jendela transfer musim panas nanti. Rice tampaknya akan meninggalkan West Ham United pada musim depan.

Arsenal bersama dengan Manchester United, merupakan salah satu peminat potensial untuk pemain asal Inggris tersebut. Namun, Gabriel Agbonlahor mengingatkan bahwa tim arahan Mikel Arteta harus memprioritaskan perekrutan Declan Rice dari West Ham Uniteddengan cara apa pun.

"Declan Rice adalah sebuah keharusan. Saya tidak peduli apa yang ditawarkan Man United. Saya tidak peduli apa yang ditawarkan orang lain, Anda harus menawarkan lebih banyak. Mereka melewatkan Mudryk. Sekarang terlihat seperti hal yang bagus. Tapi jangan sampai melewatkan Rice," ujar Agbonlahor kepada talkSPORT.

"Ya (saya khawatir mereka akan kehilangan Rice setelah saga Mudryk). Tapi saya harap tidak. Rice. Apakah dia ingin tinggal di London? Dia memiliki keluarga yang masih muda. Arsenal adalah klub besar dan juga bermain di Liga Champions. Dia tahu bahwa dia dijamin akan menjadi starter di setiap pertandingan."

"Anda lihat Manchester United. Anda memiliki Eriksen, Fernandes dan Casemiro - the Gunners dan Man United pasti sudah berbicara dengan Rice dan agennya."

The Gunners kembali ke Liga Champions musim depan, oleh karena itu, Arteta sangat ingin memperkuat timnya. Rice akan menjadi tambahan yang sangat berharga bagi klub. Namun untuk mendatangkan gelandang Inggris itu akan membuat tim manapun harus mengeluarkan dana sekitar €100 juta.

Artikel Tag: declan rice, West Ham United, Manchester United, Arsenal, Gabriel Agbonlahor

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arsenal-dapat-dukungan-tikung-mu-untuk-dapatkan-declan-rice
13057  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini