Analisis: 6 Pemain Yang Mungkin Dilepas PSG Di Awal Tahun

Penulis: Demos Why
Minggu 31 Des 2017, 18:30 WIB
Analisis: 6 Pemain Yang Mungkin Dilepas PSG Di Awal Tahun

Pemain PSG sedang melakukan latihan / PSG

Ligaolahraga.com -

Analisis: Bursa transfer musim dingin akan segera dibuka dalam hitungan jam dan PSG memiliki enam pemain yang berpotensi untuk masuk dalam daftar pemain yang akan dilepas. Siapa sajakah yang akan masuk dalam daftar jual PSG di awal tahun?

PSG kemungkinan besar akan melepas beberapa pemain di bursa transfer musim dingin di bulan Januari mendatang demi mendapatkan dana segar agar terhindar dari sanksi akibat dugaan pelanggaran Financial Fair Play. Kedatangan Neymar dengan nilai transfer mencapai 222 juta euro membuat UEFA menyoroti keuangan PSG musim ini. Hasilnya, UEFA mewajibkan Les Parisiens untuk membayar denda senilai 75 juta euro yang harus dibayar sebelum Juni 2018.

Dengan alasan itu pula, PSG tampaknya harus siap untuk melego beberapa pemain bintangnya. Dilansir dari Marca, berikut 6 pemain PSG yang keumngkinan akan dilepas oleh PSG di bulan Januari.

1. Angel Di Maria

Semenjak kedatangan Neymar dan Kylian Mbappe, peran Di Maria bersama skuad utama Les Parisiens seakan terpinggir. Di Maria hingga saat ini hanya menjadi pemain pelapis bagi dua pemain bintang tersebut. Kondisi ini dikabarkan membuat pemain asal Argentina itu mulai memikirkan masa depannya bersama PSG. Sejumlah klub besar seperti Barcelona dan Manchester United dihubungkan dengan rumor rencana kepindahan Di Maria.

2. Javier Pastore

Sama halnya dengan Di Maria, Pastore memiliki nasib yang sama. Meski Unai Emery menegaskan akan mempertahankannya, namun kemungkinan Pastore ingin mencari klub yang menawarkan kesempatan bermain yang lebih banyak. Inter Milan dikabarkan menjadi klub yang paling menginginkan jasa Pastore.

3. Lucas Moura

Meski hanya bermain selama 80 menit bersama PSG musim ini, Moura yang perannya juga tergusur oleh Neymar dan Mbappe ternyata tak sepi peminat. Tak masuk ke dalam rencana Emery musim ini kemungkinan besar Moura akan dilepas demi mendapatkan jutaan euro. Sejumlah klub seperti Chelsea, Manchester United, hingga Heibei Fortune siap menampung pemain asal Brasil tersebut.

4. Hatem Ben Arfa

Memiliki hubungan yang sangat buruk dengan Emery dan belum memainkan satu menitpun bersama PSG di laga kompetitif membuat Ben Arfa hampir dipastikan akan memilih angkat kaki dari Parc des Princes. Kabarnya Claude Puel yang merupakan mantan pelatih Ben Arfa di Saint Etienne ingin mendatangkannya ke King Power Stadium masrkas Leicester City.

5. Julian Draxler

Pemain Jerman ini memang masih menjadi andalan Emery meski posisinya ditarik agak sedikit ke tengah. Namun dengan godaan nilai transfer yang tinggi dan gaji besar, tampaknya Draxler akan mempertimbangkan tawaran tersebut. Apalagi Arsenal dikabarkan sangat ngotot untuk mendatangkan mantan pemain Wolfsburg tersebut ke Emirates Stadium untuk menggantikan Alexis Sanchez.

6. Kevin Trapp

Tak bisa dipungkiri, Trapp menjadi pemain PSG yang kemungkinan akan hengkang di bulan Januari. Minimnya waktu bermain dan keinginan untuk tampil di Piala Dunia 2018 bersama timnas Jerman. Sejumlah klub elit kabarnya meminatinya mulai dari Liverpool, Napoli, hingga Borussia Dortmund.

Artikel Tag: PSG, Ligue 1, Angel Di Maria, javier pastore, Lucas Moura, Hatem Ben Arfa, Julian Draxler, Kevin Trapp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/analisis-6-pemain-yang-mungkin-dilepas-psg-di-awal-tahun
1377  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini