Alex Telles Anggap Pertandingan Lawan Juventus Krusial

Penulis: Rei Darius
Rabu 14 Okt 2015, 19:44 WIB
Alex Telles Anggap Pertandingan Lawan Juventus Krusial

Telles anggap laga versus Juventus krusial

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Bek kiri Inter Milan, Alex Telles, mengatakan keinginannya untuk mengalahkan rival abadi mereka, Juventus demi kebahagiaan para fans.

Mantan pemain Galatasaray ini mengungkapkan bahwa ia antusias karena pekan ini akan menjadi pekan krusial, tak hanya untuk Il Nerazzurri namun juga untuk Serie A. Ia juga mengingatkan rekan-rekan setimnya untuk tetap fokus.

"Kami tengah bekerja keras mempersiapkan diri untuk pertandingan ini, ini adalah pertandingan yang harus kami menangkan." ungkap pria asal Brasil ini kepada fcinternews.it. "Pekan ini penting bagi Serie A, karena mampu memberikan banyak perubahan. Kami harus tetap fokus sebab pertandingan ini krusial. Pesan saya kepada para fans adalah kami akan bekerja keras, fokus pada pertandingan dan mengincar kemenangan."

Telles juga membicarakan bahwa timnya ingin mengalahkan sang pemegang Scudetto musim lalu. "Kami ingin menang lawan Juventus, demi diri kami sendiri dan para fans." Inter saat ini menduduki peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan 16 poin, terpaut dua poin oleh pemuncak sementara, Fiorentina, sementara Juventus yang akan berkunjung ke Stadio Giuseppe Meazza akhir pekan ini tercecer di peringkat keduabelas.

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alex-telles-anggap-pertandingan-lawan-juventus-krusial
560  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini