Alasan Logis Kenapa Milan Sangat Menginginkan Joshua Zirkzee

Penulis: Uphit Kratos
Sabtu 13 Apr 2024, 07:15 WIB
Joshua Zirkzee

Joshua Zirkzee

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AC Milan punya beberapa alasan taktis kenapa terus berupaya mendatangkan Joshua Zirkzee dari Bologna, meski sang pemain dibanderol dengan harga tinggi.

Menurut laporan terbaru dari SempreMilan.it, Geoffrey Moncada sedang bersiap untuk melakukan perubahan yang cukup substansial di antara barisan penyerang dan hal ini dimulai dari fakta bahwa Olivier Giroud akan meninggalkan klub.

Oleh karena itu, tim mercato Rossoneri sedang mengupayakan pembelian pemain bernomor punggung sembilan berikutnya, sebuah investasi yang kemungkinan besar harus disertai dengan biaya yang tinggi.

Dalam daftar yang dibuat oleh manajemen, nama yang berada di urutan teratas adalah Joshua Zirkzee dari Bologna. Striker asal Belanda ini dianggap sebagai profil yang ideal untuk melengkapi lini serang AC Milan di musim 2024-25 karena beberapa faktor.

Pertama, ia telah menunjukkan dirinya siap untuk Liga Italia. Kedua, dalam hal gaya bermain, ia tampaknya cocok dengan Rafael Leao dan Christian Pulisic, yang berarti ia juga bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Untuk mendapatkan Zirkzee dari Bologna, diperlukan dana sekitar 50 juta Euro: sebuah harga yang tinggi namun sebanding dengan harga yang ditetapkan untuk pemain lain yang diincar Rossoneri.

Benjamins Sesko dari RB Leipzig dan Santiago Gimenez dari Feyenoord sama-sama dibanderol dengan harga antara 40-50 juta Euro, sedangkan Viktor Gyokeres tampaknya berada di luar jangkauan dengan harga 70 juta Euro.

Sampai saat ini, hanya ada dua alternatif yang lebih murah yang tersisa: Jonathan David, yang kontraknya dengan Lille akan berakhir pada 2025, serta Serhou Guirassy dari Stuttgart yang memiliki klausul pelepasan kurang dari 20 juta Euro.

Artikel Tag: joshua zirkzee, AC Milan, Bologna

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alasan-logis-kenapa-milan-sangat-menginginkan-joshua-zirkzee
995  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini