Alan Smith Ungkap Alasan MU Lebih Pilih Hojlund Ketimbang Harry Kane

Penulis: Febrian Kusuma
Kamis 21 Sep 2023, 06:15 WIB
Harry Kane

Momen Saat Rasmus Hojlund Tanda Tangani Kontrak Bersama Manchester United dengan Didampingi Erik ten Hag (Sumber: Manchester United)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Mantan striker Timnas Inggris, Alan Smith, coba memberikan alasan logis terkait batalnya Manchester United mendatangkan Harry Kane pada bursa transfer musim panas 2023 yang baru saja berakhir.Seperti diketahui, Manchester United membutuhkan penyerang baru untuk meningkatkan produktifitas gol mereka di musim 2023/24. Tim besutan Erik ten Hag itu sempat dirumorkan ingin mendatangkan Harry Kane dari Tottenham Hotspur, namun pada akhirnya klub Iblis Merah itu memilih untuk mendatangkan Rasmus Hojlund dari Atalanta dengan nilai transfer 75 juta euro atau setara 1.2 triliun rupiah.

Alan Smith menilai bahwa keputusan Manchester United untuk mendatangkan Hojlund karena faktor usianya yang jauh lebih mudah, 20 tahun, sehingga ia masih memiliki masa depan yang panjang di sepakbola. Sementara itu, kini Kane sudah berusia 30 tahun.

“Saya pikir United akan merekrut (Kane), jika saya boleh jujur. Entah karena faktor usia atau apa pun, saya tidak tahu pasti (mengenai batalnya MU rekrut Kane). Ada banyak spekulasi. Mereka jelas memilih Hojlund, tapi sepertinya dia lebih memilih Rasmus Hojlund untuk masa depan klub,” ucap Smith, yang pernah membela Timnas Inggris senior pada rentan tahun 2001 hingga 2007 silam, kepada BoyleSports.

“Saya tidak yakin mengapa kesepakatan Kane tidak pernah terjadi. Mungkin Kane tidak ingin bermain untuk tim Inggris lainnya. Sayang sekali kami kehilangan dia di Liga Premier,” lanjutnya.

Sampai sejauh ini secara statistik bersama klub baru, Kane lebih unggul ketimbang Hojlund. Kane yang pada akhirnya diboyong Bayern Munich seharga 100 juta euro itu berhasil mencetak empat gol dan satu assists dari lima penampilannya, sementara Rasmus Hojlund belum mencetak gol atau pun assist dari dua penampilannya bersama Manchester United.

Artikel Tag: Harry Kane, Rasmus Hojlund, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alan-smith-ungkap-alasan-mu-lebih-pilih-hojlund-ketimbang-harry-kane
207  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini