AC Milan Tinggal Selangkah Lagi Sukses Datangkan Daichi Kamada

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 30 Mei 2023, 05:30 WIB
AC Milan

Aksi Daichi Kamada d Laga Melawan Borussia Dortmund (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Semi-finalis Liga Champions Eropa musim ini, AC Milan, dilaporkan tinggal selangkah lagi akan mendatangkan gelandang serang asal Jepang, Daichi Kamada, secara gratis dari Eintracht Frankfurt pada musim panas 2023.

Menurut data di laman Transfermarkt, kontrak Daichi Kamada bersama Eintracht Frankfurt hanya akan berlangsung hingga 30 Juni 2023 mendatang. Klub Jerman itu pun tidak memiliki rencana untuk memperbarui kontraknya, sehingga ia bisa dengan bebas meninggalkan klub berjuluk Die Adler tersebut.

Menurut laporan dari Sky Italia, Kamada sudah memberikan lampu hijau untuk pindah ke AC Milan. Klub berjuluk I Rossonerri itu ingin mendatangkan pemain berusia 26 tahun itu menyusul adanya ketidakpastian mengenai masa depan Brahim Diaz, karena masa peminjamannya dari Real Madrid akan berakhir pada 30 Juni mendatang.

Apabila Milan berhasil mendatangkan Kamada, transfer tersebut tentu akan sangat menguntungkan mereka. Selain masih muda, Kamada juga berhasil tampil mengesankan untuk Eintracht Frankfurt di musim ini. Dia mencetak sembilan gol serta menyumbang tujuh assist untuk rekan-rekannya di Bundesliga, dan secara total mengemas 16 gol dari 46 penampilannya di semua kompetisi. Dia juga menjadi tumpuan Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar, membantu tim Samurai Biru mencapai babak 16 besar sebelum akhirnya disingkirkan oleh Timnas Kroasia.

Namun, sampai saat ini masih belum diketahui berapa nilai dan durasi kontrak Kamada bersama I Rossonerri.

Artikel Tag: AC Milan, Daichi Kamada, Eintracht Frankfurt

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ac-milan-tinggal-selangkah-lagi-berhasil-mendatangkan-daichi-kamada
2917  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini