Rudy Gobert Minta Maaf Usai Pukul Kyle Anderson
Berita Basket NBA : Pebasket Minnesota Timberwolves yaitu Rudy Gobert meminta maaf atas aksi tidak terpujinya kepada Kyle Anderson. Ia mengaku termakan rasa emosi dan seharusnya tidak berbuat demikian.
Seperti yang diketahui, Rudy Gobert kembali membuat onar pada laga terakhir Minnesota Timberwolves di musim reguler. Berhadapan dengan New Orleans Pelicans, Gobert yang kesal dengan Kyle Anderson langsung memukulnya di sesi timeout. Kedua pemain kemudian sempat hampir baku hantam sebelum dipisahkan oleh rekan-rekan yang lain. Atas aksi tidak terpujinya itu, Gobert dipulangkan lebih awal oleh manajemen Timberwolves agar tidak tercipta situasi yang lebih buruk dalam internal tim.
Seusai pertandingan, Gobert mengunggah permintaan maafnya melalui sosial media. Ia mengunggah sebuah cuitan yang berisi permintaan maaf kepada Anderson.
"Saya tidak bisa menahan emosi hari ini. Saya seharusnya tidak bereaksi seperti yang saya lakukan terlepas apa yang dikatakan. Saya ingin minta maaf kepada penggemar, organisasi, dan terutama kepada Kyle, seseorang yang sangat saya cintai dan hormati sebagai rekan satu tim," ucap Gobert.
Menanggapi permintaan maaf Gobert itu, Anderson sendiri paham bahwa semuanya hanyalah efek dari panasnya tensi pertandingan. Ia bertekad untuk move on dan tidak membawa masalah itu lebih dalam.
"Ini bukan pertama kalinya terjadi. Kami akan melupakannya. Kami akan melangkah maju dan memenangkan pertandingan. Saya pikir kami sama-sama tidak bisa menahan emosi. Itu saja. Kami akan membicarakannya dan melaluinya karena kami sama-sama sudah dewasa," tutur Anderson.
Artikel Tag: Rudy Gobert, Kyle Anderson, minnesota timberwolves
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/rudy-gobert-minta-maaf-usai-pukul-kyle-anderson
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini