Mavericks Curi Kemenangan Dari Markas Warriors

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 15 Jan 2020, 21:46 WIB
Mavericks Curi Kemenangan Dari Markas Warriors

Dallas Mavericks bawa pulang kemenangan dari markas Golden State Warriors.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Dallas Mavericks bertandang ke markas tim yang berstatus sebagai runner-up NBA di musim lalu yaitu Golden State Warriors. Melalui permainan dominan sejak menit awal, Mavericks mampu mempermalukan Warriors di depan publiknya sendiri dengan skor 124-97.

Meski bertindak sebagai tim tamu, Mavericks sama sekali tidak menunjukkan rasa gugup pada pertandingan kali ini. Tim asuhan Rick Carlisle tersebut mampu menggempur pertahanan Warriors yang dijaga dengan kurang rapat sepanjang pertandingan. Alhasil, Mavericks mampu menguasai jalannya pertandingan dengan dominan dan relatif tidak pernah tertinggal dalam laga ini. Hingga peluit terakhir ditiupkan wasit, Mavericks tetap mampu menjaga keunggulannya.

Kemenangan impresif Mavericks di markas Warriors ini tidak lepas dari permainan apik duo starter mereka yaitu Luka Doncic dan Dwight Powell. Powell mampu menjadi top skor usai mencetak total 21 poin pada pertandingan ini. Torehan tersebut terasa semakin manis usai Powell memasukkan seluruh tembakannya tanpa meleset sama sekali. Tidak ingin ketinggalan dengan Powell, Doncic juga tampil beringas dengan torehan 20 poin miliknya.

Beralih ke kubu Warriors, Eric Paschall dan Jordan Poole yang turun dari bangku cadangan justru menjadi pemain yang paling bersinar. Poole mampu melesakkan 3 kali tembakan tiga angka dan mengakhiri laga dengan catatan 17 poin. Sementara itu, Paschall mengikuti penampilan apik Poole tersebut dengan tambahan 16 poin dari permainannya selama 25 menit.

Artikel Tag: NBA, warriors, mavericks, Jordan Poole, Eric Paschall, Luka Doncic, Dwight Powell

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/mavericks-curi-kemenangan-dari-markas-warriors
912  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini