Masalah Mental, Tyrell Terry Pensiun Dini Dari Dunia Basket

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 17 Des 2022, 08:48 WIB
Tyrell Terry pensiun dini dari dunia basket.

Tyrell Terry pensiun dari dunia basket. (Gambar: Dallas Morning News)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket muda Tyrell Terry memutuskan untuk pensiun dini dari dunia basket. Ia mengalami masalah mental yang sangat berat sehingga membuatnya tidak bisa melanjutkan karier profesionalnya.

Tyrell Terry sendiri merupakan pemain muda yang dipilih pada urutan 31 di ajang NBA Draft tahun 2020 silam. Terry dipilih oleh Dallas Mavericks karena kemampuan bermainnya yang hebat ketika bermain di Universitas Stanford. Sebagai pemain muda, Terry terkenal sebagai sosok yang mempunyai akurasi tembakan bagus. Gaya menembaknya juga terlihat santai dan sempurna. Sayang, ketika masuk ke liga yang sesungguhnya, Terry mengalami kesulitan adaptasi.

Ia hanya bermain 11 pertandingan di musim perdananya dan tidak dapat menit bermain yang banyak. Terry juga banyak absen karena alasan pribadi yang tidak dijelaskan ke publik. Setelah lama tidak terlihat, Terry akhirnya memutuskan untuk pensiun. Kondisi kesehatan mental yang tidak baik jadi alasan utamanya mengambil keputusan itu.

"Pikiran yang mengganggu, bangun dengan mual, dan menemukan diri saya berjuang untuk mengambil napas normal karena batu yang akan duduk di dada saya yang sepertinya lebih berat daripada yang bisa saya bawa. Ini hanyalah deskripsi singkat tentang kecemasan yang ditimbulkan olahraga ini kepada saya, dan sementara saya berterima kasih atas setiap pintu yang telah dibuka untuk saya, saya tidak dapat melanjutkan pertarungan ini lebih lama lagi untuk sesuatu yang tidak saya sukai," ucap Terry.

Artikel Tag: Tyrell Terry, NBA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/masalah-mental-tyrell-terry-pensiun-dini-dari-dunia-basket
1250  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini