Los Angeles Clippers Pertahankan DeMarcus Cousins Hingga Akhir Musim
Berita Basket NBA : Los Angeles Clippers resmi mempertahankan DeMarcus Cousins hingga akhir musim 2020-2021 kali ini. Cousins dinilai sudah tampil cukup bagus dalam 20 hari terakhir bersama tim.
Pada mulanya, Los Angeles Clippers memang memberi kontrak berdurasi 10 hari saja kepada DeMarcus Cousins. Waktu singkat itu kemudian dimanfaatkan Cousins untuk tampil sebaik mungkin dan menarik perhatian dari Tyronn Lue. Setelah dua kali diberi kontrak 10 hari (dimana itu adalah batas maksimal dari NBA), maka Clippers harus membuat keputusan terkait masa depan Cousins. Pilihan manajemen tim akhirnya sepakat untuk menggunakan jasanya hingga akhir musim ini.
Dari 8 pertandingan yang sudah dijalani bersama Clippers, Cousins mampu mencetak rata-rata 6 poin dan 4 rebound per pertandingan. Angka itu memang bukan yang terbaik dari Cousins mengingat kualitasnya yang sangat bagus di masa lalu. Kendati demikian, Cousins adalah opsi alternatif yang paling baik untuk saat ini. Tidak ada lagi pemain cadangan yang bisa diandalkan untuk membantu Clippers meraih gelar juara tahun ini.
Pengalamannya yang kaya juga bisa memberikan motivasi tambahan kepada Kawhi Leonard dan kawan-kawan untuk bermain lebih baik lagi di babak playoff. Cousins juga pernah membela Los Angeles Lakers selaku rival sekota dari Clippers. Meski belum pernah debut bersama Lakers, tetapi Cousins tentunya tahu strategi andalan dari Frank Vogel dan membocorkannya kepada Tyronn Lue.
Artikel Tag: los angeles clippers, DeMarcus Cousins, NBA
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/los-angeles-clippers-pertahankan-demarcus-cousins-hingga-akhir-musim
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini