Lakers Tak Tampil Ngotot, Thunder Menang Telak

Penulis: Senja Hanan
Kamis 06 Agu 2020, 15:08 WIB
Lakers Tak Tampil Ngotot, Thunder Menang Telak

Point guard Oklahoma City Thunder, Chris Paul (kiri) dijaga Alex Carusso dari Los Angeles Lakers. (Images: NBA)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA: Los Angeles Lakers kembali gagal mempertahankan performa gemilang. Setelah berhasil mengunci peringkat pertama Wilayah Barat, Lakers harus mengakui keunggulan Oklahoma City Thunder dengan kemenangan telak 105-86 dalam lanjutan NBA.

Seluruh pemain utama Thunder mencetak dua digit poin dalam pertandingan kali ini. Dipimpin oleh point guard Thunder, Chris Paul yang menjadi top skor dengan 21 poin, 7 rebound, dan 6 asis.

Kemudian, Danilo Gallinari 19 poin dan 7 rebound, Steven Adams 18 poin dan 7 rebound, sedangkan Shai Gilgeous-Alexander 13 poin, 7 rebound, dan 5 asis. Luguentz Dort melengkapi daftar dengan 14 poin plus 4 rebound.

Sementara itu, deretan pemain utama Lakers sebenarnya masih bermain dengan menit bermain yang tinggi. LeBron James bermain 30 menit sedangkan Anthony Davis satu menit lebih sedikit. Namun, tak terlihat adanya upaya untuk tampil ngotot dari keduanya.

LeBron berhasil tampil gemilang dobel-dobel 19 poin, 11 rebound, dan 4 asis. Sedangkan Davis yang laga sebelumnya tampil gemilang, justru melempem. DIa hanya mampu mencetak 9 poin, 8 rebound, dan 5 asis. Ia hanya memasukkan 3 kali dari 11 kali percobaan tembakan.

Performa yang hampir mirip dengan kekalahan dari Raptors di gim kedua. Dari bangku cadangan, Dion Waiters melanjutkan tren apiknya dengan 14 poin sedangkan Kyle Kuzma 10 poin.

Selanjutnya, Thunder akan jumpa Memphis Grizzlies di gim selanjutnya, Jumat, 7 Agustus 2020, waktu setempat. Sementara Lakers akan kembali bermain esok hari, melawan Houston Rockets.

Artikel Tag: NBA, los Angeles lakers, oklahoma city thunder

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/lakers-tak-tampil-ngotot-thunder-menang-telak
781  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini