Jahlil Okafor Kesulitan Temukan Tim Baru Musim Depan

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 18 Jul 2018, 06:00 WIB
Jahlil Okafor Kesulitan Temukan Tim Baru Musim Depan

Jahlil Okafor masih belum menemukan tim baru untuk bermain di musim depan.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA: Memasuki pekan ketiga bursa pasar bebas, Jahlil Okafor tak kunjung mendapat kepastian mengenai masa depannya. Hingga saat ini, belum ada satu tim pun yang tertarik untuk menggunakan jasa Okafor.

Okafor sempat diprediksi menjadi salah satu pemain muda paling potensial ketika ia memasuki NBA pada tahun 2015. Ia sukses terpilih pada urutan ketiga oleh tim Philadelphia 76ers.

Di musim pertamanya bersama 76ers, Okafor membuktikan hal tersebut dengan mencetak rata-rata 17 poin dan 7 rebound per pertandingannya. Di tahun yang sama, ia juga finish pada urutan kelima untuk penghargaan Rookie of The Year. Namun memasuki tahun kedua, performa Okafor mulai menurun karena ia mengalami cedera. Puncaknya, ia meminta untuk ditukar kepada 76ers untuk memberinya kesempatan bermain di tim lain. 76ers akhirnya mengirim Okafor menuju Brooklyn Nets. Alih-alih memperbaiki kariernya, Okafor justru mengalami hal yang serupa. Kontraknya yang pun habis di musim panas ini dan ia belum mendapat tim baru untuk musim depan.

Hingga pekan ketiga bursa pasar bebas, tim-tim belum ada yang menunjukkan ketertarikan untuk menggunakan jasa Okafor di musim depan. Salah satu faktor yang diduga menjadi penyebab utama Okafor tidak mendapat tim baru hingga saat ini adalah kemampuan bertahannya yang kurang baik. Okafor memang pemain yang sangat mematikan ketika ia berada di paint area, namun geraknya yang lambat membuat ia kesulitan untuk kembali ke daerah pertahanan ketika serangan tim menemui kebuntuan. Presentase menembaknya juga jauh dari kata memuaskan. Dengan banyaknya center yang mahir menembak tiga angka saat ini, potensi Okafor menjadi semakin tertutupi.

Artikel Tag: NBA, nets, Jahlil Okafor

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/jahlil-okafor-kesulitan-dapat-tim-baru-di-musim-depan
1541  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini