Ja Morant Kemungkinan Besar Tidak Akan Pernah Ikut Slam Dunk Contest

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 18 Feb 2020, 11:13 WIB
Ja Morant Kemungkinan Besar Tidak Akan Pernah Ikut Slam Dunk Contest

Ja Morant kemungkinan besar tidak akan pernah ikuti Slam Dunk Contest.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket Memphis Grizzlies yaitu Ja Morant kemungkinan besar tidak akan pernah berpartisipasi di ajang Slam Dunk Contest. Hal tersebut diungkapkan Morant sendiri dalam akun sosial media pribadinya.

Morant sejatinya sudah diundang untuk meramaikan kontes slam dunk pada All-Star Weekend tahun ini. Sayangnya, Morant menolak undangan tersebut dengan alasan yang tidak dipublikasikan. Kendati tidak ikut, tetapi Morant turut menonton kontes yang akhirnya dimenangkan oleh Derrick Jones Jr tersebut. Akan tetapi, Morant menjadi salah satu orang yang kurang setuju jika Jones keluar sebagai pemenang.

Baginya, dunk yang dilakukan oleh Aaron Gordon dengan melompati Tacko Fall jauh lebih sulit dan harusnya mendapatkan nilai lebih tinggi. Juri dianggap bertindak tidak adil dan kurang menghargai kerja keras Gordon yang ingin menyabet trofi. "Juri bertindak di luar dugaan. Hal ini memudahkan keputusan saya jika diundang dalam Slam Dunk Contest lagi," cuit Morant dalam akun twitternya.

Morant memang tidak mengungkapkan secara eksplisit jika ia tidak akan berpartisipasi di ajan Slam Dunk Contest lagi. Namun, dari ucapannya itu, dapat disimpulkan jika ia telah belajar banyak dari kejadian pahit yang dialami Aaron Gordon. Menurutnya, melakukan dunk spektakuler tidaklah mudah untuk dilakukan, dan untuk itu pemain harus mendapatkan apresiasi yang serupa. Jika mendapatkan perlakuan yang serupa, Morant tentu lebih memilih untuk duduk manis di kursi penonton.

Artikel Tag: NBA, Grizzlies, Ja Morant

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/ja-morant-kemungkinan-besar-tidak-akan-pernah-ikut-slam-dunk-contest
3962  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini