Hasil NBA: Detroit Pistons Tundukkan Cleveland Cavaliers 114-110

Cade Cunningham (kiri) mencetak 27 poin saat Detroit Pistons meraih kemenangan ketat 114-110 atas tuan rumah Cleveland Cavaliers pada Minggu (4/1) sore waktu setempat. (Foto: AP)
Detroit Pistons melanjutkan kiprah impresif mereka di Wilayah Timur setelah meraih kemenangan ketat 114-110 atas tuan rumah Cleveland Cavaliers pada Minggu (4/1) sore waktu setempat.
Dipimpin Cade Cunningham dan Daniss Jenkins, Pistons mampu mengakhiri rekor buruk mereka di Cleveland sekaligus menegaskan posisi sebagai pemuncak klasemen konferensi.
Cunningham tampil sebagai motor utama Detroit dengan mencatatkan 27 poin, enam rebound, dan tujuh assist.
Guard muda itu menunjukkan ketenangan di momen krusial, terutama dari garis lemparan bebas, dengan memasukkan 11 free throw tanpa gagal.
Kontribusinya memastikan Detroit Pistons tetap unggul meski mendapat tekanan hebat dari Cavaliers di kuarter keempat.
Namun sorotan utama justru tertuju pada Daniss Jenkins. Pemain two-way tersebut mencetak 21 dari total 25 poinnya hanya di kuarter kedua.
Jenkins tampil nyaris sempurna pada periode tersebut, bermain penuh selama 12 menit dengan catatan 7 dari 7 tembakan masuk, termasuk 6 tembakan tiga angka tanpa meleset.
Ledakan Jenkins membantu Detroit mencetak 47 poin di kuarter kedua—tertinggi mereka musim ini—dan membawa keunggulan 66-56 saat tulaju minum.
Cleveland sempat bangkit di paruh kedua melalui Donovan Mitchell. Bintang Cavaliers itu menyelesaikan laga dengan 30 poin, 23 di antaranya dicetak pada paruh kedua.
Mitchell mencetak 10 poin di kuarter keempat dan memperkecil jarak menjadi 108-106.
Namun momentum Cleveland terhenti ketika Isaiah Stewart berhasil merebut bola dari tangan Mitchell di area depan dengan 36 detik tersisa.
Ausar Thompson kemudian menambah dua poin lewat tip-in yang krusial.
Di detik-detik akhir, Jenkins kembali menunjukkan ketenangan dengan memasukkan empat lemparan bebas dalam enam detik terakhir untuk mengunci kemenangan Detroit.
Detroit Pistons sendiri tampil disiplin dengan mencetak seluruh 21 percobaan free throw mereka.
Dari kubu Cleveland, Darius Garland menyumbang 16 poin dan enam assist, sementara Sam Merrill dan Evan Mobley masing-masing mencetak 15 poin.
Kekalahan ini memutus tren tiga kemenangan beruntun Cavaliers, yang menutup homestand mereka dengan rekor 2-1.
Kedua tim sama-sama tampil pincang. Detroit tidak diperkuat Jalen Duren, Tobias Harris, dan Caris LeVert, sementara Cleveland kehilangan Jarrett Allen dan Dean Wade.
Meski demikian, Pistons mampu menunjukkan kedalaman skuad dan mental tandang yang solid untuk membawa pulang kemenangan penting dari Cleveland.
Di pertandingan selanjutnya, Detroit Pistons (26-9, 13-3 Kandang) menjamu New York pada Senin (5/1), sementara Cleveland Cavaliers (20-17, 7-8 Tandang) berkunjung ke Indiana pada Selasa (6/1).
Artikel Tag: Detroit Pistons
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/hasil-nba-detroit-pistons-tundukkan-cleveland-cavaliers-114-110





Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini