Bukan Cuma Patriots, Pelita Jaya Bakrie Juga Diterpa Badai COVID-19

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 02 Feb 2022, 06:12 WIB - 623 views
Pelita Jaya Bakrie dikacaukan oleh COVID-19.

Pelita Jaya Bakrie jadi salah satu tim yang diterpa badai COVID-19. (Gambar: IBL Indonesia)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL : Pelita Jaya Bakrie jadi tim kedua selain Indonesia Patriots yang diterpa badai COVID-19. Tim asuhan Fictor Gideon Roring tersebut belum bisa berlaga sampai sekarang karena banyaknya pemain yang tertular.

Jika dihitung secara keseluruhan, ada enam pemain Pelita Jaya Bakrie yang dinyatakan positif mengidap COVID-19. Enam pemain yang dimaksud adalah Fernando Manansang dan Govinda Julian Saputra, Muhammad Arighi, Hendrick Xavi Yonga, Vincent Rivaldi Kosasih, dan Abiyyu Ramadhan.

Awalnya, Fernando dan Govinda jadi dua pemain pertama yang dinyatakan positif. Keduanya menjalani tes swab PCR pada tanggal 30 Januari dini hari dan langsung menunjukkan tanda positif. Menyusul Fernando dan Govinda, Arighi dan Hendrick juga mendapati hasil serupa pada tanggal 30 Januari malam. Sementara untuk Vincent dan Abiyyu, hasil keduanya baru keluar per tanggal 1 Februari kemarin.

Hal ini jelas membuat skuat tim menjadi porak poranda. Mereka lantas meminta doa kepada fans agar kondisi tim dapat segera membaik.

"Mohon doa untik kesembuhan  Nando, Govin, Arighi, Hendrick, Vincent, dan Abi. Sekali lagi dan mudah-mudahan ini yang terakhir. Mohon maaf dan terima kasih PJ Holic. Semoga kita segera bisa berjumpa," bunyi pernyataan Pelita Jaya dalam akun Instagram pribadinya.

Kasus COVID-19 sendiri memang sedang meningkat lagi di Indonesia. Beruntung, IBL masih terus melanjutkan kompetisi tanpa ada pemberhentian di tengah jalan.

Artikel Tag: Pelita Jaya Bakrie, IBL

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/bukan-cuma-patriots-pelita-jaya-bakrie-juga-diterpa-badai-covid-19
623
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini