Anthony Edwards Tak Sabar Saksikan Laga Lakers-Mavericks

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 08 Feb 2025, 23:03 WIB
Anthony Edwards ingin saksikan duel Lakers-Mavericks setelah trade Doncic-AD.

Anthony Edwards tak sabar nantikan duel Lakers-Mavericks pasca trade. (Gambar: ESPN)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket Minnesota Timberwolves yaitu Anthony Edwards mengaku tidak sabar menantikan laga antara Los Angeles Lakers versus Dallas Mavericks. Dua bintang tim tersebut yaitu Luka Doncic dan Anthony Davis sudah bertukar tim satu sama lain.

Trade besar-besaran yang dilakukan antara Los Angeles Lakers dan Dallas Mavericks pekan lalu itu memang mengejutkan banyak orang, tidak terkecuali Anthony Edwards selaku mega bintang Timberwolves. Edwards sendiri terkejut bagaimana pertimbangan Mavericks untuk menukar Luka Doncic yang masih berusai 25 tahun, tetapi sudah berhasil mencapai level sangat tinggi dalam perjalanan kariernya. Doncic juga berhasil membawa Mavericks lolos ke babak final musim lalu.

Menanggapi pertukaran yang sudah terjadi tersebut, Edwards kini menantikan duel pertama antara Lakers versus Mavericks pada tanggal 24 Februari mendatang. Apabila Timberwolves tak bertanding, Edwards siap membeli tiket baris depan untuk menjadi penonton sejenak.

"Saya antusias melawan Lakers sekarang karena mereka memiliki monster. Astaga, lihat saja (Doncic) membuat 35 (poin) seperti itu dengan mudah. Lakers akan menurunkan berat badannya 240 (pon). Saya bersemangat untuk melihat pertama kalinya Lakers melawan Mavericks di Dallas. Jika saya tidak bermain pada hari itu, saya akan membeli tiket front row," ucap Edwards.

"Trade ini sangat gila, Bung. Dia (Doncic) baru saja membawa Mavericks ke Final Wilayah Barat. Dia mengalahkan saya dan membawa timnya ke Final NBA 2024. Saya tidak tidak habis pikir dengan hal ini," tukasnya.

Artikel Tag: Anthony Edwards, Luka Doncic

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/anthony-edwards-tak-sabar-saksikan-laga-lakers-mavericks
344  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini