Tidak Ada Tempat Bagi Airil Untuk Kejuaraan Asia Junior

Penulis: Yusuf Efendi
Senin 25 Jun 2018, 15:30 WIB
Tidak Ada Tempat Bagi Airil Untuk Kejuaraan Asia Junior

Aidil Sholeh Ali Sadikin/[Foto:Thestar]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Federasi Badminton Malaysia (BAM) tetap pada pendirian mereka untuk tidak memasukkan pemain profesional, Aidil Sholeh Ali Sadikin untuk membela Malaysia di Kejuaraan Asia Junior Championships (AJC) di Jakarta pada 14-22 Juli mendatang.

Namun federasi nasional siap untuk menyempurnakan proses seleksi di turnamen besar level junior di masa depan, dimulai dengan Kejuaraan Dunia Junior (WJC) di Ontario, Kanada pada 5-18 November 2018.

Ketua Komite Pengembangan BAM David Wee mengatakan bahwa dia akan merekomendasikan kepada panitia turnamen untuk mempertimbangkan menyelenggarakan turnamen junior nasional lebih dekat ke acara-acara besar sehingga hasil terbaru dapat digunakan sebagai bagian dari proses seleksi.

Dua turnamen Under-18 dalam kalender BAM tahun ini adalah pada bulan April (di Perak) dan Desember (Kuala Lumpur).

Klub Bulutangkis Cheras pada awal pekan ini mengungkapkan kekecewaannya setelah pemainnya, Aidil tidak masuk dalam skuat Malaysia di Kejuaraan Asia Junior kendati menjadi juara nasional U-18 Desember lalu. Cheras BC menuduh BAM gagal mempraktekkan kebijakan pintu terbuka karena tidak ada proses seleksi.

David We mengatakan bahwa BAM tetap dengan keputusan mereka untuk membawa tiga tunggal putra BAM yakni 'Ng Tze Yong, Lim Chong King dan Chia Wei Jie, yang merupakan peringkat tiga teratas Malaysia dalam daftar peringkat terbaru BWF Junior.

“Para pemain yang dipilih direkomendasikan oleh pelatih U-18 yang dipimpin oleh Kwan Yoke Meng yang disetujui oleh komite pengembangan pada 7 Juni. Kami mempercayai Yoke Meng sepenuhnya pada penilaiannya,” jelas David.

“Ketiga pemain putra ini dipanggil berdasarkan faktor usia serta bentuk permainan mereka saat ini dalam tiga bulan terakhir. Kami menemukan fakta bahwa itu adalah pilihan yang adil dan mereka pasti layak mendapatkan tempat mereka,” David menambahkan.

David juga mengatakan bahwa pintu kompetisi terbuka lebar untuk Aidil dan para pemain profesional lainnya untuk membuktikan diri untuk seleksi WJC.

 "BAM pasti akan memperhatikan seruan mereka dan akan memanggil mereka untuk uji coba seleksi di WJC," pungkasnya.

Artikel Tag: Aidil Sholeh Ali Sadikin, bam, Kejuaraan Asia Junior 2018

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/tidak-ada-tempat-bagi-airil-untuk-kejuaraan-asia-junior
2558  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini