Susah Payah Kalahkan Weng Hong Yang, Anthony Ginting Lega

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 05 Mar 2024, 23:26 WIB
Anthony Ginting lega bisa melewati ronde pertama French Open 2024.

Anthony Ginting lega bisa kalahkan Weng Hong Yang di ronde pertama French Open 2024. (Gambar: PBSI)

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis tunggal putra Indonesia yaitu Anthony Ginting merasa lega bisa mengalahkan Weng Hong Yang di ronde pertama French Open 2024. Butuh kerja keras bagi Ginting hingga rubber game untuk mengeliminasi wakil China itu.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Adidas Arena itu, Anthony Ginting awalnya dibuat kewalahan oleh permainan ulet dari Weng Hong Yang. Tidak tanggung-tanggung, Ginting harus menyerah cukup jauh dengan skor 7-21 pada set pertama. Beruntung bagi Ginting, ia bisa menemukan celah pada set kedua dan memaksakan laga berlanjut hingga set ketiga alias rubber game. Pada set penentuan itu, Ginting dengan ketenangannya berhasil menutup laga dengan kemenangan manis (21-15).

Menanggapi kemenangan susah payah yang diraihnya pada ronde pertama French Open 2024, Ginting lega karena masih bisa lolos ke babak selanjutnya.

"Puji Tuhan bisa bermain dengan baik dan menyelesaikan pertandingan tanpa cedera. Di gim pertama permainan saya tidak berkembang, serba salah mau bermain seperti apa. Tapi di gim kedua saya tidak mau menyerah begitu saya, terus cari cara, terus cari solusi buat dapat strategi yang tepat. Setelah interval, saya mulai menemukan polanya dan berhasil sampai akhir," ucap Ginting.

"Tidak ada beban karena belum bisa menang melawan dia. Sebenarnya di pertemuan terakhir, sudah ada perkembangan yang baik dari sisi permainannya. Selain itu, saya ada diskusi dengan pelatih dan teman-teman seperti Jonatan (Christie) dan Chico (Aura Dwi Wardoyo) yang pernah bertemu Wong Heng Yang juga. Dari sana, ada masukkan-masukkan yang tidak saya pikirkan sebelumnya. Bersyukur strateginya berhasil," imbuhnya.

Artikel Tag: anthony ginting, French Open 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/susah-payah-kalahkan-weng-hong-yang-anthony-ginting-lega
829  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini