Pemain Malaysia Kantongi Pengalaman Berharga di Piala Sudirman 2019

Lee Zii Jia/[Foto:Thestar]
Berita Badminton: Federasi Badminton Malaysia (BAM) melihat sisi positif dari kegagalan mereka di babak perempat final Piala Sudirman 2019 di Nanning, China.
Malaysia terhenti pada tahap yang sama untuk edisi ketiga berturut-turut setelah kalah 0-3 dari unggulan teratas Jepang pada Jumat (24/5). Di babak penyisihan grup, para pemain Malaysia dilumat 0-5 oleh pemenang 10 kali China, sebelum bangkit kembali dengan kemenangan 3-2 atas India.
Pelatih kepala BAM, Wong Choong Hann, merasa bahwa ada banyak hal positif yang dapat diambil dari turnamen ini, dengan beberapa pemain tampil cukup mengagumkan.
Meskipun dia tidak menyebutkan nama, jelas bahwa Choong Hann menunjuk pada Lee Zii Jia (tunggal putra), Soniia Cheah (tunggal putri), Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan Teo Ee Yi/Ong Yew Sin (ganda putra, dan Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (ganda putri) yang tampil melebihi ekspektasi.
“Kami mendorong mereka dengan sangat keras dalam latihan dan dalam beberapa pekan terakhir menjelang kejuaraan. Mereka mengeluh dan merengek, tetapi mereka mungkin sekarang mengerti mengapa kami melakukan itu,” kata Choong Hann.
“Saya berharap mereka menyadari bahwa semua kerja keras ini akan menghasilkan kinerja yang baik dari mereka. Ini harus mendorong dan memotivasi mereka untuk lebih fokus dan lebih berkomitmen dalam sesi latihan di masa depan," ungkapnya.
“Semoga mereka dapat terus membangun momentum ini, mengikuti rezim latihan dan terus memberikan yang terbaik. Hanya dengan begitu mereka akan melaju lebih jauh dan menjadi lebih baik," Choong Hann menambahkan.
Tugas berat berikutnya untuk tim nasional Malaysia adalah turnamen Australia Open 2019 di Sydney pada 4 hingga 9 Juni mendatang.
Artikel Tag: Lee Zii Jia, Ong Yee Sin, Teo Ee Yi, Piala Sudirman 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/pemain-malaysia-kantongi-pengalaman-berharga-di-piala-sudirman-2019
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini