PBSI Resmi Umumkan Rionny Mainaky Jadi Pelatih Utama Tunggal Putri

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 16 Mar 2019, 16:30 WIB
PBSI Resmi Umumkan Rionny Mainaky Jadi Pelatih Utama Tunggal Putri

Rionny Mainaky/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengumumkan secara resmi pengangkatan Rionny Mainaky sebagai pelatih utama tunggal putri di Pelatnas Cipayung.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti yang mengatakan bahwa adik kandung dari Richard Mainaky itu akan mulai bertugas secara resmi pada 1 April 2019 mendatang.

“Sudah diputuskan Rionny Mainaky menjadi pelatih utama tunggal putri. Resminya mulai melatih tanggal 1 April. Tapi di akhir bulan Maret ini, Rionny sudah ada di Cipayung,” kata Susy.

PBSI sejatinya sudah melakukan pendekatan kepada Rionny dan mencapai kesepakatan pada bulan lalu. Namun urung diumumkan karena sang pelatih masih terikat kontrak dengan Federasi Badminton Jepang (NBA) yang baru berakhir setelah gelaran kejuaraan bergengsi All England Open 2019 pekan lalu.

“Kami mau saling jaga. Dengan dia masih terikat kontrak dengan Jepang, kami tidak mau mengganggu. Kami ada kode etik juga. Kami tidak mau kontrak Rionny dengan Jepang kemarin, terganggu di tengah jalan. Kami dari PBSI dan Rionny juga sepakat hubungan kami dengan Jepang ke depannya akan tetap baik,” ungkap Susy.

Rionny Mainaky sebelumnya adalah pelatih kepala ganda putra tim nasional Jepang. Di bawah bimbingannya, Jepang menjadi salah satu kekuatan yang patut diperhitungkan dengan menempatkan tiga pasangan ganda putra di peringkat 11 besar dunia pada pekan ini.

Kehadiran Rionny tentunya membawa secercah harapan bagi tim tunggal putri karena saat ini mereka hanya dilatih oleh asisten pelatih, Minarti Timur. Pengalaman dan juga kemampuan sang pelatih di Negeri Sakura diharapkan mampu di implementasikan dengan baik kepada para pemain Indonesia saat ini seperti Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani dan juga Ruselli Hartawan.

Artikel Tag: Rionny Mainaky, Susy Susanti, minarti timur, PBSI

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/pbsi-resmi-umumkan-rionny-mainaky-jadi-pelatih-utama-tunggal-putri
1338  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini