Mohammad Ahsan Beri Pesan Mendalam Pada Pram/Yere

Mohammad Ahsan beri pesan berharga untuk Pram/Yere yang masih muda. (Gambar: PBSI)
Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis ganda putra Indonesia yaitu Mohammad Ahsan memberi pesan berharga kepada pasangan muda Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Menurutnya, Pram/Yere masih muda dan harus belajar mengatasi permasalahan dengan kepala dingin.
Seperti yang diketahui, Ahsan/Hendra dipertemukan dengan Pram/Yere di babak 32 besar Denmark Open 2023. Ahsan/Hendra dengan permainan yang lebih rapih kemudian berhasil menang straight game dengan skor 30-28 dan 21-15. Seusai pertandingan, Ahsan selaku pemain senior turut berkomentar apalagi Pram/Yere belakangan disorot karena komunikasinya yang terlihat asing di lapangan.
"Pertama mengucap syukur alhamdulillah bisa memenangkan pertandingan. Sangat ketat terutama di gim pertama, Pram/Yere juga bermain sangat bagus. Kami bisa tetap fokus di poin-poin setting walau kadang unggul, kadang tertinggal juga," buka Mohammad Ahsan.
"Pesan kami untuk Pram/Yere, tetap semangat dan harus bisa lebih dewasa dalam menyikapi sesuatu. Kita semua di sini sama-sama kerja, berjuang jadi jangan mudah untuk menyerah," tukas pemain yang khas dengan panggilan Babah itu.
Dalam pertandingan di Denmark Open 2023 kemarin, komunikasi Pram/Yere terlihat sudah lebih membaik daripada sebelumnya. Ketika berhasil mencetak poin, Pram dan Yere terlihat sudah melakukan 'toss' lagi dan tampak sering berbicara untuk mengatur strategi. Hal ini sudah termasuk perbaikan positif pasca turnamen-turnamen sebelumnya dimana kedua pemain tampak bermusuhan di lapangan. Kini, mereka berdua harus memanfaatkan waktu yang tersedia untuk membenahi segalanya.
Artikel Tag: mohammad ahsan, denmark open 2023
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/mohammad-ahsan-beri-pesan-mendalam-pada-pramyere
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini