Jonatan, Anthony & Tommy Lolos Babak Kedua Australia Open 2019

Penulis: Yusuf Efendi
Kamis 06 Jun 2019, 16:10 WIB
Jonatan, Anthony & Tommy Lolos Babak Kedua Australia Open 2019

Anthony-Jonatan-Tommy/[Foto:Tribun]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Tiga pebulutangkis tunggal putra papan atas Indonesia, Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto, belum menemui kesulitan yang berarti kala melakoni babak pertama turnamen Australia Open 2019 World Tour Super 300 yang berlangsung di Sydney.

Jonatan sukses menyingkirkan pemain muda China yang tengah naik daun, Lu Guangzu, dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-18 dan 21-15 dalam tempo 40 menit.

Di babak kedua (6/6), Jonatan akan menghadapi pemain senior Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk yang menundukkan pemain Indonesia lainnya, Chico Aura Dwi Wardoyo dengan dua game ketat 22-20 dan 28-26.

Selanjutnya, Anthony Ginting berhasil mengalahkan pemain asal Korea Selatan, Heo Kwang Hee lewat pertarungan ketat rubber game 21-18, 12-21 dan 21-18 dalam tempo 62 menit.

Anthony akan mencoba meraih tiket babak ketiga dengan menghadapi juara Singapore Open 2017, Sai Praneeth B yang menyingkirkan pemain asal Korea Selatan, Lee Dong Keun dengan 21-16 dan 21-14.

Unggulan ketujuh Tommy Sugiarto berhasil mengalahkan semifinalis All England Open 2019 asal Hong Kong, Angus Ng Ka Long, dua game langsung 21-12 dan 21-18 dalam tempo 39 menit.

Selanjutnya di babak kedua, juara Thailand Open 2018 itu akan menghadapi juara Thailand Masters 2019 asal Singapura, Loh Kean Yew, yang sukses menyingkirkan pemain asal Malaysia, Chong Wei Feng, dengan 21-12 dan 21-17.

Namun sayang, Shesar Hiren Rhustavito tak mampu melanjutkan kiprahnya lebih jauh dan harus menyerahkan tiket babak kedua kepada sang lawan setelah mundur di game kedua saat menghadapi Daren Liew dengan 16-21 dan 7-5.

Artikel Tag: Jonatan Christie, tommy sugiarto, Anthony Sinisuka Ginting, Australia Open 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/jonatan-anthony-tommy-lolos-babak-kedua-australia-open-2019
1250  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini