Fitriani Terhenti di Perempat Final SaarLorLux Open 2018

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 03 Nov 2018, 14:15 WIB
Fitriani Terhenti di Perempat Final SaarLorLux Open 2018

Fitriani/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia yang ikut turnamen, Fitriani gagal melanjutkan kiprahnya di turnamen SaarLorLux Open 2018 yang berlangsung di Saarlandhalle, Saarbrucken Jerman saat kalah dari unggulan teratas asal China, Gao Fangjie.

Fitriani harus mengakui keunggulan pemain peringkat 14 dunia, Gao Fangjie dua game langsung dengan skor 16-21 dan 16-21 hanya dalam tempo 32 menit.

Fitriani sejatinya mampu mengawali laga dengan cukup baik saat unggul cepat 3-0 di awal laga dan terus memimpin hingga interval dengan 11-10. Namun selepas restart Gao mengambil alih kendali permainan dan tak membiarkan Fitriani untuk bisa mengembangkan permainannya hingga berhasil menutup game pertama dengan 16-21.

Game kedua Gao tampaknya sudah belajar dari kesalahan-kesalahan di awal game pertama dan bermain lebih tenang di game kedua. Disatu sisi banyaknya kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh Fitriani justru memudahkan Gao untuk terus melaju meninggalkan perolehan poin hingga merebut kembali game kedua dengan skor identik, sekaligus menghentikan perlawanan Fitriani di babak perempat final SaarLorLux Open 2018.

"Serangannya tajam, smashnya juga lumayan keras, ini yang cukup merepotkan saya dalam pertandingan kali ini," kata Fitriani.

Bersama pelatih Minarti Timur, Fitriani sejatinya diinstruksikan untuk bermain lebih cepat dan rapat. Namun Gao lebih mampu menguasai keadaan untuk terus menekan Fitriani dan mendulang poin.

"Saat bertanding tadi, pelatih terus mengingatkan saya untuk fokus, pergerakan kaki dipercepat dan usahakan ambil pengembalian lawan yang menyulitkan serta jangan banyak melakukan kesalahan sendiri," ujar Fitriani.

Artikel Tag: fitriani, Gao Fangjie, SaarLorLux Open 2018

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/fitriani-terhenti-di-perempat-final-saarlorlux-open-2018
1648  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini