Berita Badminton: China Hampa Gelar di Kandang Sendiri

Penulis: Yusuf Efendi
Senin 21 Nov 2016, 08:15 WIB
Berita Badminton: China Hampa Gelar di Kandang Sendiri

Jan O Jorgensen Sukses Mengandaskan Chen Long di Partai Puncak

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga - Berita Badminton: Tuan rumah China gagal menempatkan wakilnya menjadi juara di kandang sendiri di turnamen China Open Super Series Premier 2016, setelah empat wakilnya yang bertarung di partai puncak, harus puas menjadi runner-up setelah dikandaskan oleh lawan-lawannya.

Pada babak final yang dimulai pada minggu (20/11/2016) sore WIB di Haixia Olympic Sports Center China, partai pertama mempertemukan wakil tuan rumah pasangan ganda putri Huang Dongping/Li Yinhui menghadapi pasangan asal Korea unggulan ke enam Chang Ye Na/Lee So Hee. Huang Dongping/Li Yinhui takluk dari pasangan Korea ini dengan pertarungan selama 90 menit dan tiga game dengan skor 13-21, 21-14 dan 21-17.

Pada partai kedua di tunggal putri, China juga gagal merebut gelar setelah pebulutangkis andalan India yang juga peraih medali Perak Olimpiade Rio 2016 lalu PV Shindu, sukses menjungkalkan wakil tuan rumah Sun Yu dengan pertarungan ketat selama tiga game dengan skor 21-11, 17-21 dan 21-11.

Pada partai ketiga di ganda putra tuan rumah tidak mengirim wakil di sektor ini, di mana gelar juara di raih oleh pasangan ganda putra asal Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang sukses mengandaskan pasangan asal Denmark Carsten Mogensen/Mathias Boe.

Partai keempat di tunggal putra, China juga gagal merebut gelar setelah pemain andalannya yang juga peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 lalu, Chen Long, gagal mempersembahkan gelar juara setelah takluk dari tunggal putra peringkat empat dunia asal Denmark Jan O Jorgensen dengan dua game langsung dengan skor 22-20 dan 21-13.

Sedangkan di partai terakhir di ganda campuran, China juga gagal merebut gelar setelah juara di raih oleh pasangan andalan Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang berhasil menunjukan dominasinya dengan menundukan pasangan tuan rumah Zhang Nan/Li Yinhui dengan pertarungan selama tiga game dengan durasi 64 menit dengan skor 21-13, 22-24 dan 21-16.

Tentunya ini adalah warning tersendiri bagi kontingen China yang dalam beberapa dekade selalu mendominasi dan menempatkan wakilnya merebut gelar juara di turnamen manapun, apalagi turnamen ini berlangsung di kandang sendiri dengan didukung mayoritas para pendukung tuan rumah.

Artikel Tag: Chen Long, Jan O Jorgensen, Tontowi Ahmad, Liliyana Natsir, china open super series premier 2016

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-china-hampa-gelar-di-kandang-sendiri
7162  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini