All England Open 2019: Fajar/Rian Gagal Wujudkan All Indonesian Finals

Penulis: Yusuf Efendi
Minggu 10 Mar 2019, 07:37 WIB
All England Open 2019: Fajar/Rian Gagal Wujudkan All Indonesian Finals

Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Setelah Ahsan/Hendra melangkah ke partai puncak All England Open 2019, Indonesia berpeluang ciptakan All Indonesian Finals di ganda putra. Namun sayang, di semifinal lainnya pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal menundukan wakil Malaysia, Aaron Chia/Sooh Wooi Yik.

Fajar/Rian yang berada di unggulan kedelapan, gagal melewati pasangan non unggulan, Aaron/Wooi lewat pertarungan ketat rubber game dalam tempo 59 menit dengan skor 21-12, 20-22 dan 19-21, dalam pertandingan yang berlangsung di Birmingham Arena, Inggris pada Minggu (10/3) pagi WIB.

Game pertama berjalan cukup mudah bagi Fajar/Rian yang tampil sangat menjanjikan. Sementara, pasangan Malaysia terlihat masih kesulitan beradaptasi dengan lapangan pertandingan yang membuat Fajar/Rian kian bersemangat untuk terus memimpin dan menutup game pertama dengan skor yang cukup telak.

Namun di game kedua Fajar/Rian mendapatkan perlawanan hebat dari Aaron/Wooi yang bermain lebih lepas menghadapi serangan-serangan mereka. Bahkan Fajar/Rian terus tertinggal di game ini dari pasangan Malaysia. Meskipun Fajar/Rian mampu memaksakan setting, namun tak cukup untuk membendung Aaron/Wooi yang berhasil menutup game kedua dan memaksakan game ketiga.

Laga sengit kembali terjadi di game penentuan. Fajar/Rian yang terus memimpin perolehan poin, tiba-tiba mengendur setelah banyak service mereka dianggap fault oleh wasit yang secara otomatis menambah poin bagi lawan. Hal ini tentunya berpengaruh bagi permainan Fajar/Rian yang membuat Aaron/Wooi kian bersemangat untuk bisa membalikkan keadaan hingga berhasil merebut game ketiga, sekaligus menghentikan perlawanan Fajar/Rian di semifinal All England Open 2019.

Artikel Tag: Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, All England Open 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/all-england-open-2019-fajarrian-gagal-wujudkan-all-indonesian-finals
1632  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini