Kanal

Simeone Berikan Kabar Kondisi Terkini Suarez Jelang vs Salzburg

Penulis: Vina Enza
27 Okt 2020, 19:01 WIB

Diego Simeone dalam konfrensi pers jelang vs RB Salzburg (foto:twitter)

Berita Liga Champions: Diego Simeone mengungkapkan kondisi kebugaran striker andalannya, Luis Suarez menjelang pertandingan Atletico Madrid kontra RB Salzburg di Estadio Wanda Metropolitano pada Selasa (27/10) malam waktu setempat.

Simeone menjawab pertanyaan mengenai kondisi Luis Suarez menjelang pertandingan lanjutan penyisihan Grup A UCL dengan wakil Austria, RB Salzburg. Sang pelatih mengungkapkan bahwa striker veteran tersebut masih bisa menjadi starter meski berlatih terpisah dengan rekan-rekan satu timnya.

Suarez berlatih secara individu menjelang pertandingan Selasa malam menjamu Salzburg di Estadio Wanda Metropolitano, El Cholo memberikan kabar terkini sang striker dengan mengatakan seperti dikutip Goal pada Senin waktu setempat:”Ia akan berada dalam skuat.

“Kami telah menyepakati dengan dokter bahwa yang terbaik baginya adalah berlatih terpisah dengan kelompok dan selanjutnya berdasarkan apa yang kami lihat besok, ia mungkin akan menjadi starter atau menjadi pemain cadangan.”

Striker asal Uruguay tersebut sedang dalam performa impresif sejak pindah dari raksasa La Liga, Barcelona ke rival Spanyol mereka, Atletico Madrid di awal musim ini.

Pemain 33 tahun tersebut telah mencetak empat gol dalam lima pertandingan liga, termasuk gol kedua di kemenangan akhir pekan lalu di kandang atas Real Betis di La Liga. Ia juga mencetak gol ke-150nya di La Liga awal bulan ini dan menjadi pemain tercepat kedua yang meraih prestasi tersebut di kompetisi ini di abad ini lebih cepat dibandingkan Lionel Messi dan hanya kalah dari Cristiano Ronaldo.

Saat ditanyakan apakah ia terkejut dengan dampak Suarez, Simeone menjawab:”Terkejut, tidak, saya menemukan seorang pemain yang saya dengar melaui telepon saat kami pertama saling berkomunikasi melalui obrolan pertama tersebut guna menanyakan adakah ada peluang untuknya bisa bergabung dengan kami.

“Ia ingin berada di sini dan ia membuktikannya, mari berharap kami bisa membantunya.”

Artikel Tag: Simeone, Luis Suarez, Atletico Madrid, RB Salzburg

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru