Kanal

Olivier Giroud Tak Ingin Prancis Bertemu Argentina di Babak 16 Besar

Penulis: Ezi Yulia
29 Nov 2022, 05:00 WIB

Olivier Giroud (Foto: Yahoo)

Berita Piala Dunia: Berbicara kepada Téléfoot, penyerang Prancis Olivier Giroud mengungkapkan keinginannya untuk tidak bertemu dengan Argentina di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Prancis telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar setelah memenangkan dua laganya di penyisihan grup. Kemenangan atas Australia dan Denmark membuat Les Bleus memimpin klasemen grup D dengan poin sempurna. Terkait calon lawannya di babak 16 besar, Olivier Giroud mengungkapkan bahwa ia lebih senang menghindari menghadapi Argentina.

Setelah kekalahan dari Arab Saudi di laga pembuka grup C, Argentina bangkit di laga kedua dengan mengalahkan Meksiko. Jika Lionel Messi dan rekan-rekannya finis kedua di klasemen grupnya, maka mereka akan menghadapi Prancis di babak 16 besar, hal yang ingin dihindari oleh Giroud.

“Kami cenderung mengatakan bahwa untuk melaju sejauh mungkin, Anda perlu mengalahkan setiap orang. Tetapi jika kami dapat menghindari Argentina di babak 16 besar, itu akan lebih baik,” kata Giroud.

Selain membahas calon lawan Les Bleus di babak selanjutnya, Giroud juga memberikan pembaruan tentang kebugarannya setelah ditarik keluar pada laga melawan Denmark karena cedera ringan. Penyerang AC Milan itu menjelaskan bahwa setelah memberi es pada kakinya, dia sekarang merasa lebih baik dan siap untuk menjadi starter di pertandingan terakhir penyisihan grup melawan Tunisia pada Rabu (30/11/2022). Namun, ia menambahkan bahwa pada akhirnya itu adalah keputusan pelatih.

Artikel Tag: Olivier Giroud, Piala Dunia 2022, Timnas Prancis

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru