Kanal

Conti Siap Hijrah Ke Fiorentina, Milan Patok Mahar

Penulis: Nur Afifah
16 Jan 2021, 22:09 WIB

Andrea Conti (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan telah mematok banderol untuk Andrea Conti setelah pemain bertahan tersebut memberikan lampu hijau terkait peluang transfernya ke Fiorentina.

Rossoneri dan La Viola diketahui masih terlibat dialog terkait transfer Conti, yang masa depannya di San Siro tampaknya tinggal menghitung hari

MilanNews menyebutkan bahwa bek 26 tahun tersebut ingin mendapatkan jatah waktu bermain secara konsisten, yang tak dapat diperolehnya saat ini mengingat ia kini kalah bersaing dengan Davide Calabria dan Diogo Dalot dalam pemilihan susunan pemain Milan.

Formula yang sedang dipelajari oleh kedua klub dan agen pemain internasional Italia adalah kesepakatan pinjaman selama 18 bulan dengan kewajiban pembelian. Kontraknya saat ini akan berakhir pada tahun 2022 mendatang, namun metode transfer tersebut akan membuat Fiorentina melakukan pembelian pasti, namun membagi pembayaran ke dalam beberapa tahun.

Menurut La Nazione, eks bintang Atalanta tersebut telah memberikan persetujuannya untuk hijrah ke Florence dan permintaan Rossoneri cukup jelas di angka 7 juta euro atau Rp112 miliar untuk pembelian pada Juni 2022 setelah pembayaran pinjaman selama 18 bulan. Akan tetapi, formula tersebut belum disepakati La Viola.

Dalam beberapa hari ke depan tampaknya akan dilangsungkan pertemuan yang menentukan antara Milan dan Fiorentina, dan besar kemungkinan Conti akan benar-benar angkat kaki dari klub setelah mengalami kesulitan sejak kedatangannya pada musim panas 2017.

Artikel Tag: Conti, Milan, Fiorentina

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru