Pacquiao Alami Cedera Mata, Rumah di LA Kemalingan Pula

Penulis: Hanif Rusli
Kamis 24 Jan 2019, 15:38 WIB
Pacquiao Alami Cedera Mata, Rumah di LA Kemalingan Pula

Manny Pacquiao mengenakan pelindung mata di balik kacamata hitamnya (Sumber: Twitter)

Ligaolahraga.com -

Manny Pacquiao mengalami cedera mata di bagian kornea sebelah kiri setelah pertarungannya melawan Adrein Broner di MGM Arena, Las Vegas, Sabtu pekan lalu. Cedera yang disebut ringan oleh timnya itu didapat di tengah pertarungan yang dimenangkan Pacquaio dengan angka mutlak.

Pacquiao mengatakan – sebagaimana dikutip Dyan Castillejo, wartawan olahraga Filipina, melalui Instagram – korneanya tergores oleh ikatan sarung tinju Broner di sekitar ronde 7 atau 8. Namun adrenalin dan semangatnya membuatnya tetap bertahan sampai ronde 12.

Di ruang ganti setelah pertarungan, personil medis memberikan obat tetes mata pada mata Pacquiao untuk melihat apakah ada kotorannya yang masuk matanya. Namun tetes mata itu ternyata tidak banyak membantu dan Pacquiao beranjak ke konferensi pers dengan kacamata hitam, tak menyinggung soal cedera matanya.

Namun malam hari saat kembali ke kamar hotel, rasa sakit di matanya semakin bertambah. Keesokan harinya pada hari Minggu, seorang dokter memeriksa mata Pacquiao kembali dan memberikannya pelindung mata. Pac akan memeriksakan diri di dokter spesialis mata begitu pulang ke Filipina.

Sialnya, begitu kembali ke rumahnya di Los Angeles pada hari itu, dia mendapati rumahnya itu kemalingan. Kemungkinan terjadi pada saat pertarungan Pacquaio-Broner dilangsungkan. Kepolisian masih menyelidiki dan menginventaris barang-barang yang mungkin hilang.

Pacquiao sendiri tinggal di Filipina di mana dia menjabat sebagai senator dan tidak banyak meluangkan waktu di kediamannya di Los Angeles sejak 2016. Salah satu bibi Pacquiao tinggal di rumah itu dan bertindak sebagai “caretaker”.

Menurut Sean Gibbons dari Manny Pacquiao Promotions, “Mereka (maling) masuk dan mengacak-acak kamar sang senator. Sepertinya mereka tidak menemukan apa-apa dan kemudian mereka kabur.”

Setelah menonton pertandingan NBA Los Angeles Lakers-Golden State Warriors pada Senin malam lalu di Staples Center – di mana dia sempat menyapa Floyd Mayweather yang ikut menonton, Pacquiao pulang ke Filipina bersama sang istri Jinkee dan timnya.

Artikel Tag: Manny Pacquiao, Adrien Broner, Floyd Maywheather

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/pacquiao-alami-cedera-mata-rumah-di-la-kemalingan-pula
14757  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini