Tundukkan Novak Djokovic Dua Kali, Ini Perasaan Jannik Sinner

Penulis: Dian Megane
Rabu 06 Des 2023, 21:00 WIB
Bungkam Novak Djokovic Dua Kali, Ini Perasaan Jannik Sinner

Jannik Sinner [kanan] dan Novak Djokovic [kiri] di Davis Cup, Malaga musim 2023 [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis peringkat 4 dunia, Jannik Sinner diwawancara oleh pembawa acara Italia, Max Giusti selama perhelatan SuperTennis Award beberapa waktu lalu.

Juara di Beijing musim ini menyatakan bahwa musim 2023 yang ia lalui dipicu dengan poin spektakuler yang ia menangkan melawan petenis berkebangsaan Spanyol, Carlos Alcaraz awal musim ini.

“Saya kalah di game itu, tetapi saya bahkan tidak menyadari betapa indah poin itu. Setelah game itu, mereka tidak membicarakan tentang kemenangan Carlos, tetapi tentang seberapa impresif game itu,” ungkap Sinner.

Petenis berusia 22 tahun lalu menunjuk kemenangan di turnamen Masters 1000 yang digelar di Toronto sebagai titik balik baginya pada musim 2023.

“Kemenangan di Toronto adalah momen kunci di musim saya. Saya telah menorehkan hasil yang luar biasa sejak awal musim ini, tetapi saya masih belum bisa memenangkan gelar Masters pertama saya. Saya kalah di dua final Miami Open. Memenangkannya berarti banyak dalam karier saya. Tetapi kami tidak puas, kami terus bekerja keras, dan hal itu membantu kami mendapatkan bagian akhir yang luar biasa dari musim ini,” jelas Sinner.

Sementara itu, terkait kemenangan pertama atas petenis peringkat 1 dunia, Novak Djokovic, Sinner memaparkan, “Kemenangan pertama terasa berbeda, istimewa. Sungguh menyenangkan bisa melakukannya di hadapan para penonton Italia. Kemenangan kedua adalah kemenangan yang dihasilkan dari keinginan besar untuk menjuarai Davis Cup.”

“Kami tahu kami memiliki peluang besar karena tidak ada Spanyol dan Rusia. Kami berjuang sejak fase grup di Bologna, dengan banyak usaha di Malaga, kami terkualifikasi untuk semifinal dan final. Lalu di final, berjalan dengan cukup mulus.”

Musim ini, runner up ATP Finals musim 2023 melalui musim yang menakjubkan, salah satu musim terbaik dalam kariernya sampai sejauh ini.

Kemenangan pertama di turnamen Masters 1000, semifinal pertama di Grand Slam, kemenangan pertama atas Daniil Medvedev, Holger Rune, dan Novak Djokovic, yang membuatnya semakin sadar akan kemampuannya. Puncaknya tidak diragukan lagi adalah Davis Cup yang belum dimenangkan Italia dalam 47 musim terakhir dan di mana ia adalah kekuatan pendorong sesungguhnya.

Berkat semua hasil memukau tersebut, petenis berusia 22 tahun, Sinner mendapatkan penghargaan sebagai petenis Italia terbaik musim ini yang diberikan kepadanya di SuperTennis Awards.

Artikel Tag: Tenis, davis cup, Jannik Sinner, Novak Djokovic

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/tundukkan-novak-djokovic-dua-kali-ini-perasaan-jannik-sinner
472  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini