Simona Halep Tunjuk Pelatih Ini, Masa Depan Serena Williams Diragukan

Penulis: Dian Megane
Kamis 07 Apr 2022, 21:25 WIB
Simona Halep kolaborasi dengan pelatih ini, masa depan Serena Williams diragukan

Simona Halep [kanan] dan Patrick Mouratoglou [kiri]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Patrick Mouratoglou telah menjadi pelatih baru Simona Halep dan sebagai konsekuensinya, hal tersebut mencuatkan keraguan atas masa depan Serena Williams di turnamen WTA.

Pelatih asal Perancis tersebut mengumumkan kabar teranyar melalui media sosial, di mana ia mengungkapkan bahwa petenis berkebangsaan Rumania telah berlatih di akademinya sebelum turnamen di Indian Wells musim 2022.

Petenis berusia 30 tahun telah mencari pelatih baru sejak Australian Open setelah ia menantikan bagian favoritnya dalam satu musim, yakni musim clay-court di Eropa.

Kini, mantan petenis peringkat 1 dunia mewujudkan harapannya setelah Mouratoglou menjadi pelatih barunya, tetapi pernyataan dari sang pelatih juga mencuatkan keraguan akan masa depan petenis yang telah mengantongi 23 gelar Grand Slam, Williams.

Mantan petenis peringkat 1 dunia, Williams belum melakoni turnamen WTA sejak Wimbledon musim lalu setelah ia masih terus memulihkan diri dari cedera Achilles. Tetapi Mouratoglou mengkonfirmasi di bagian akhir pernyataannya bahwa petenis AS mungkin tidak akan kembali beraksi pada musim ini.

“Hari ini saya mengawali babak baru dalam karier melatih saya. Saya kini adalah pelatih baru Simona Halep,” tulis Mouratoglou melalui Twitter.

“Dalam delapan bulan terakhir, saya menyadari seberapa rindu saya untuk melatih. Itu adalah hasrat dalam hidup saya dan saya merasa saya masih memiliki banyak hal untuk saya berikan. Simona datang ke Mouratoglou Academy sebelum Indian Wells untuk berlatih. Saya hadir dalam beberapa sesi latihannya, menyaksikannya berlatih.”

“Pada akhir pekan tersebut, ia bertanya kepada saya apakah saya bisa melatihnya. Saya sangat menghormatinya, tetapi saat itu hal tersebut tidak mungkin dilakukan. Beberapa pekan berikutnya, saya berdiskusi dengan Serena dan pintu peluang terbuka bagi saya, setidaknya untuk jangka pendek, untuk bekerja dengan petenis lain.”

Bagian terakhir dari pernyataan Mouratoglou mencuatkan pertanyaan tentang masa depan Williams pada musim ini dan di atas itu semua, tampaknya bintang tenis AS tidak akan kembali ke dunia tenis dalam waktu dekat.

Sementara bagi Halep, ia akan mengambil keuntungan dari kerja sama dengan Mouratoglou setelah ia mengincar untuk memenangkan gelar Grand Slam ketiga dalam kariernya di French Open musim ini.

Turnamen pertama Halep di bawah bimbingan pelatih baru akan terjadi di Madrid yang akan digelar pada 25 April.

Artikel Tag: Tenis, Simona Halep, Serena Williams

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/simona-halep-tunjuk-pelatih-ini-masa-depan-serena-williams-diragukan
1847  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini