Pablo Carreno Busta Jejakkan Kaki Di Semifinal Antalya

Penulis: Dian Megane
Jumat 28 Jun 2019, 12:05 WIB
Pablo Carreno Busta Jejakkan Kaki Di Semifinal Antalya

Pablo Carreno Busta

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Pablo Carreno Busta melenggang ke semifinal pertama dalam 10 bulan terakhir setelah memetik 6-7, 6-4, 6-4 atas Bernard Tomic di Antalya Open.

Petenis unggulan keempat, Carreno Busta yang tidak mampu mengkonversi dua set point pada kedudukan 6-5 di set pertama dan 7/6 di babak tiebreak set pertama, melesatkan 18 ace dan memenangkan 86 persen poin dari servis pertamanya demi mengklaim kemenangan kedelapan pada musim ini.

“Untuk kali pertama saya melenggang ke semifinal turnamen grass-court, jadi rasanya sangat istimewa,” ungkap petenis berkebangsaan Spanyol, Carreno Busta.

“Ia bermain dengan lebih baik daripada saya di set pertama, tetapi setelah itu saya berusaha untuk bermain secara agresif dengan mendatangi area net dan menyelesaikan poin-poinnya di area net juga. Saya benar-benar senang.”

Carreno Busta yang melaju ke semifinal pertamanya sejak tampil di semifinal Winston-Salem pada Agustus lalu, akan berhadapan dengan petenis berkebangsaan Italia, Lorenzo Sonego yang tiba di Antalya pekan ini dengan mengantongi enam kekalahan secara beruntun.

Sonego berjuang keras demi melangkah ke semifinal turnamen ATP pertama dalam kariernya berkat kemenangan 3-6, 7-6, 6-3 atas petenis unggulan kedua, Adrian Mannarino – runner up musim 2017 dan 2018 – setelah 2 jam 26 menit. Petenis peringkat 75 dunia, Sonego juga mengalahkan Mannarino dengan tiga set di Roma musim ini.

Petenis lain yang akan berlaga di semifinal lainnya adalah petenis berkebangsaan Serbia, Miomir Kecmanovic yang melaju ke semifinal turnamen ATP pertama dalam kariernya dengan kemenangan 6-3, 6-4 atas rekan senegaranya, Viktor Troicki dalam waktu 72 menit.

Petenis berusia 19 tahun, Kecmanovic selanjutnya akan menantang petenis unggulan ketiga, Jordan Thompson yang tengah unggul 7-5, 1-0 ketika lawannya, petenis unggulan kelima sekaligus juara bertahan, Damir Dzumhur memutuskan mundur setelah mengalami masalah pada perutnya.

Artikel Tag: Tenis, Antalya Open, Pablo Carreno Busta, Bernard Tomic, Lorenzo Sonego

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/pablo-carreno-busta-jejakkan-kaki-di-semifinal-antalya
1120  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini