Kenal Lebih Dekat Dengan Duckhee Lee

Penulis: Dian Megane
Rabu 21 Agu 2019, 16:52 WIB
Kenal Lebih Dekat Dengan Duckhee Lee

Duckhee Lee ketika beraksi di Winston-Salem

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Para penggemar tenis tersentuh dengan kisah luar biasa dari petenis berkebangsaan Korea Selatan, Duckhee Lee setelah beraksi di turnamen ATP level 250, Winston-Salem Open.

Lee menjadi petenis tuna rungu pertama yang memenangkan pertandingan di turnamen ATP ketika ia mengalahkan petenis berkebangsaan Swiss, Henri Laaksonen.

Setelah kalah tiga set dari petenis unggulan ketiga, Hubert Hurkacz di babak kedua, ATP Tour melakukan wawancara eksklusif bersama Lee. Petenis berusia 21 tahun tersebut menjawab beberapa dari banyak pertanyaan dari para penggemar yang ditanyakan melalui Twitter.

Q: Apakah anda memiliki kebiasaan istimewa sebelum melakoni pertandingan? Apakah anda percaya takhayul?

Saya akan memakai pakaian sama yang saya pakai ketika memenangkan pertandingan dan tidak akan memakai pakaian sama yang saya pakai ketika saya kalah. Ketika saya marah atau frustasi, saya berusaha untuk menutup mata dan bernapas dalam-dalam. Saya berusaha berbicara kepada diri saya sendiri dan mengatakan bahwa saya bisa melakukannya.

Q: Apakah sulit untuk dilatih? Apakah sulit untuk memahami wasit?

Saya pikir kita bisa membaca pikiran satu sama lain. Tetapi ketika tim saya tidak berada bersama saya, kami saling mengirim pesan. Saya biasanya tidak berkomunikasi dengan wasit kecuali untuk panggilan masuk dan keluar. Jadi, hal itu bisa membuat anda frustasi.

Q: Siapa petenis favorit anda?

Saya hanya boleh memilih satu? Saya mulai bermain tenis karena saya ingin seperti Roger Federer dan menyukai gaya permainannya. Saya juga mengagumi hasrat Rafael Nadal, permainan Novak Djokovic, usaha Andy Murray, dan bagaimana Kei Nishikori mewakili Asia.

Q: Apa yang anda lakukan pada waktu senggang?

Saya suka bermain game online dan menonton kartun, tetapi saya juga suka bermain bingo dan baseball.

Q: Apakah anda pikir kekurangan anda bisa membantu anda lebih berkonsentrasi di pertandingan?

Saya pikir tidak bisa mendengar bisa benar-benar membantu saya. Itu artunya saya harus lebih berkonsentrasi dan berusaha lebih keras.

Q: Apakah sulit untuk melakukan perjalanan dan membangun persahabatan di turnamen?

Saya pikir saya tidak memiliki kesulitan untuk menjalin persahabatan. Ada banyak petenis Korea Selatan lainnya yang berteman dengan saya, jadi saya tidak pernah merasa kesepian.

Artikel Tag: Tenis, Winston-Salem Open, Duckhee Lee, Hubert Hurkacz

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/kenal-lebih-dekat-dengan-duckhee-lee
1035  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini