Jegal David Goffin, Grigor Dimitrov Klaim Satu Tiket Perempatfinal Monte Carlo Open
Berita Tenis: Tidak pernah mudah bertanding melawan teman, tetapi pada hari Jum’at (20/04), beberapa jam sebelum mereka memasuki lapangan lagi sebagai pasangan nomor ganda, Grigor Dimitrov mengesampingkan perasaan sentimen untuk mengalahkan David Goffin demi satu tempat di semifinal Monte Carlo Open.
Petenis unggulan keempat, Dimitrov berjuang keras untuk membalikkan keadaan ketika momentum set kedua menjadi milik petenis unggulan keenam, David Goffin. Petenis berkebangsaan Bulgaria, Dimitrov bangkit dari ketertinggalan 1-5 dengan menyambar lima game secara beruntun sebelum memetik kemenangan 6-4, 7-6.
Dengan kemenangan tersebut, Dimitrov semakin unggul atas Goffin dalam head to head keduanya dengan 7-1, termasuk memenangkan partai final di ATP Finals musim lalu.
Dimitrov sekarang akan menguji level kemampuan dan kebugarannya di atas clay-court melawan petenis peringkat 1 dunia sekaligus juara 10 kali di Monte Carlo, Rafael Nadal atau petenis unggulan kelima, Dominic Thiem. Nadal unggul atas Dimitrov dengan 10-1, dengan satu-satunya kemenangan yang didapatkan oleh Dimitrov adalah ketika mereka bertemu di perempatfinal China Open musim 2016 dan ia imbang 2-2 melawan Thiem, termasuk kemenangan di babak penyisihan grup ajang ATP Finals di London musim lalu.
Dimitrov membuka set pertama dengan keunggulan 4-2. Setelah itu, kepercayaan diri Dimitrov semakin meningkat dan mengincar forehand Goffin, salah satu kelemahannya. Dimitrov sempat menyia-nyiakan dua set point pada kedudukan 5-4, tetapi ia mampu memperlihatkan superioritasnya di game selanjutnya untuk menyegel kemenangan set pertama yang berlangsung selama 35 menit.
Dimitrov paham betul bahwa ia harus bermain lebih dekat di area baseline, menjadi agresif, dan mendikte permainan untuk memenangkan empat game pertama di set kedua, sehingga ia unggul dengan 5-1.
Dimitrov lalu menyusun kembali kekuatannya, bahkan menyambar tiga game secara beruntun untuk mengejar ketertinggalannya. Untuk kali kedua pada kedudukan 5-4, Goffin berusaha untuk memenangkan set kedua, tetapi ia tidak mampu mengkonversi ketiga peluang set point yang diciptakannya. Bahkan, Dimitrov mampu membalikkan keadaan dan unggul dengan 6-5. Tetapi, Goffin merebut game selanjutnya sehingga set kedua harus ditentukan melalui babak tiebreak yang akhirnya dimenangkan oleh Dimitrov.
“Saya merasa saya melakukan banyak hal dengan lebih baik daripada hari-hari sebelumnya. Saya mengawali pertandingan dengan lebih baik dan saya servis dengan lebih baik. Tetapi di waktu yang sama, ini adalah clay-court, apapun bisa terjadi. Ada banyak hal positif dari pertandingan hari ini (20/04),” papar Dimitrov.
Artikel Tag: Tenis, Monte Carlo Open, Grigor Dimitrov, David Goffin, Dominic Thiem, Rafael Nadal
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/jegal-david-goffin-grigor-dimitrov-klaim-satu-tiket-perempatfinal-monte-carlo-open
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini