Iga Swiatek Dan Hubert Hurkacz Menang, Polandia Ke Perempatfinal United Cup

Penulis: Dian Megane
Rabu 07 Jan 2026, 16:09 WIB - 381 views
Iga Swiatek Dan Hubert Hurkacz Kirim Polandia Ke Perempatfinal United Cup

Iga Swiatek [image: jimmie48|WTA]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Polandia berhasil melenggang ke perempatfinal United Cup musim 2026 setelah dua petenis andalan mereka, Iga Swiatek dan Hubert Hurkacz memetik kemenangan dua set langsung.

Memasuki laga terakhir Grup F di United Cup, Polandia hanya membutuhkan satu kemenangan untuk memastikan satu tiket menuju perempatfinal. Hurkacz pun tidak menyia-nyiakan waktu. Ia menampilkan performa servis memukau, termasuk melesatkan 20 ace dan tidak menghadapi satu pun peluang break point dalam perjalanan menumbangkan petenis berkebangsaan Belanda, Tallon Griekspoor dengan 6-3, 7-6.

“Yang pasti, saya tidak tahu bagaimana saya akan mengawali musim ini. Belum bermain lagi dalam tujuh bulan, jadi, anda tidak benar-benar tahu apa yang bisa anda harapkan,” seru Hurkacz.

“Saya bermain dengan baik di sesi latihan, tetapi latihan berbeda dengan pertandingan ketika anda merasakan begitu banyak emosi, anda mendapati penggemar di sekeliling anda. Saya cukup terkejut dan senang dengan performa saya."

Sebelum United Cup, Hurkacz belum berkompetisi lagi sejak Juni 2025 karena cedera lutut yang mengharuskannya berhadapad dengan pisau bedah. Tetapi ia tampil memanas di awal musim 2026 setelah ia memetik kemenangan dua set langsung di nomor tunggal melawan petenis peringkat 3 dunia, Alexander Zverev dan sekarang, Griekspoor.

Petenis peringkat 2 dunia membuat Polandia semakin unggul 2-0 atas Belanda setelah ia membantai Suzan Lamens dengan 6-3, 6-2.

Usai disudutkan untuk melakoni laga tiga set oeh Lamens di US Open musim 2025 yang menjadi pertemuan pertama mereka, Swiatek tancap gas dari kedudukan 3-3 di set pertama untuk memenangkan sembilan dari 11 game terakhir.

Setelah kewalahan dengan servisnya di laga pertama babak penyisihan grup melawan petenis berkebangsaan Jerman, Eva Lys, juara Wimbledon musim 2025 menemukan kembali performa terbaik, termasuk memenagnkan 84 persen poin dari servis pertamanya dan hanya menghadapi satu peluang break point.

“Saya merasa sangat senang bahwa saya menemukan cara untuk tampil lebih solid di pertengahan set pertama, karena sampai saat itu cukup imbang,” aku Swiatek.

“Saya merasa saya lebih mengendalikan bola dan bisa memanfaatkannya. Saya merasa sangat gembira bahwa kami memenangkan pertandingan ini dengan nomor tunggal. Itu memberi kepercayaan diri yang positif untuk memasuki perempatfinal.”

Katarzyna Kawa dan Jan Zielinski melengkapi kemenangan Polandia menjadi 3-0 setelah mereka memetik kemenangan 6-3, 3-6, 10-4 atas Demi Schuurs dan David Pel.

Di perempatfinal United Cup, Polandia akan menantang petenis tuan rumah, Australia yang digadang-gadang akan menjadi laga epik.

Artikel Tag: Tenis, United Cup, Iga Swiatek, Hubert Hurkacz

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/iga-swiatek-dan-hubert-hurkacz-menang-polandia-ke-perempatfinal-united-cup
381
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini