Holger Rune Tahan Jannik Sinner Menangkan Gelar Sofia Open Ketiga

Penulis: Dian Megane
Minggu 02 Okt 2022, 14:23 WIB
Holger Rune terpaut satu kemenangan dengan gelar Sofia Open

Holger Rune

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Denmark, Holger Rune sukses meloloskan diri ke final turnamen ATP kedua musim 2022 di Sofia Open setelah lawannya, Jannik Sinner cedera dan mengundurkan diri.

Petenis peringkat 31 dunia tengah unggul dengan 5-7, 6-4, 5-2 di semifinal Sofia Open melawan petenis berkebangsaan Italia, Sinner ketika petenis unggulan pertama terpaksa berhenti. Petenis yang mengincar gelar Sofia Open ketiga secara beruntun, mencederai pergelangan kaki setelah ia terjatuh dengan cukup keras ketika petenis berkebangsaan Denmark unggul dengan 3-2, 0/15 di set ketiga.

“Itu cara yang tidak pernah menjadi cara yang anda inginkan untuk menang dan itu pertandingan yang luar biasa,” ungkap Rune.

“Itu cara terburuk untuk mengakhiri pertandingan dan saya hanya ingin mengharapkan yang terbaik bagi Jannik. Ia petenis yang mengagumkan dan apa yang ia perlihatkan pada musim ini luar biasa. Saya berhadap ia segera pulih.”

Sebelum pertandingan dihentikan, petenis berusia 19 tahun berjuang keras demi membalikkan keadaan, bangkit sekuat tenaga setelah kecolongan set pertama demi memenangkan pertemuan pertama melawan Sinner.

“Saya pikir itu pertandingan yang memukau sampai akhir dan saya pikir, saya pastinya merasa sedikit lelah setelah pertandingan sebelumnya, tetapi saya benar-benar menyudutkannya dan berlari untuk mengembalikan semua bola. Jadi, saya merasa senang dengan cara saya berjuang dan senang dengan level permainan saya.”

Setelah memenangkan gelar turnamen ATP untuk kali pertama dalam kariernya di Munich pada April lalu, petenis berusia 19 tahun akan berhadapan dengan petenis berkebangsaan Inggris, Marc Andrea Huesler di final Sofia Open.

Petenis peringkat 31 dunia mewaspadai kekuatan petenis non unggulan, Andrea Huesler setelah ia kalah dari petenis berkebangsaan Swiss dengan dua set langsung pada pertemuan pertama mereka di Bastad pada Juli lalu.

“Ia telah bermain dengan mengagumkan dan servis dengan begitu baik, terutama di sini di mana ia mendapatkan banyak poin cuma-cuma pada servisnya,” tutur Rune.

“Jadi, pertandingan melawannya akan menjadi pertandingan sengit lain dan saya benar-benar harus fokus dengan pengembalian dan servis saya pada waktu yang sama. Jadi, itu pastinya akan menjadi pertandingan yang menarik.”

Andrea Huesler bangkit dengan memukau di babak tiebreak yang krusial dalam perjalanan menundukkan petenis unggulan keempat, Lorenzo Musetti dengan 7-6, 7-5, kemenangan yang mengantarkannya menuju final turnamen ATP untuk kali pertama dalam kariernya.

Andrea Huesler menyambar enam poin secara beruntun dari kedudukan 1/5 di babak tiebreak set pertama sebelum mengklaim kemenangan di semifinal yang berakhir setelah 96 menit.

Artikel Tag: Tenis, Sofia Open, Holger Rune, Jannik Sinner, Marc Andrea Huesler

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/holger-rune-tahan-jannik-sinner-menangkan-gelar-sofia-open-ketiga
1088  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini