Hasl US Open: Martina Hingis Dan Jamie Murray Juarai Nomor Ganda Campuran

Penulis: Dian Megane
Minggu 10 Sep 2017, 07:59 WIB
Hasl US Open: Martina Hingis Dan Jamie Murray Juarai Nomor Ganda Campuran

Jamie Murray dan Martina Hingis sandingkan gelar nomor ganda campuran US Open dan WImbledon musim ini

Ligaolahraga.com -

Hasil US Open: Petenis berkebangsaan Swiss, Martina Hingis dan petenis berkebangsaan Inggris, Jamie Murray telah menjalin kerjasama yang sempurna di nomor ganda campuran. Pertanyaannya sekarang adalah apakah kerjasama yang sukses itu akan terus berlanjut.

Hingis-Murray berhasil memenangkan gelar US Open nomor ganda campuran setelah mengandaskan Chan Hao Ching (Taiwan) dan Michael Venus (Selandia Baru) dengan hasil 6-1, 4-6, 10-8 untuk kemenangan gelar Grand Slam kedua mereka sebagai sebuah tim.

Hingis-Murray mencatatkan 10-0 sejak bermain pertama kali di Wimmbledon, tetapi keduanya belum bisa berkomitmen apakah akan kembali menjalin kerjasama di Australian Open pada Januari mendatang.

Murray watches on as Hingis serves during their victory at the US Open on Saturday

“Masih cukup panjang hingga musim depan,” tutur Hingis.

Hingis menyatakan bahkan setelah memenangkan Wimbledon, mereka sedikit menunggu sebelum membicarakan rencana mereka di New York. Saat ini mereka akan melakukan hal yang sama, walaupun jika Hingis memutuskan untuk bermain setelah berusia 37 tahun pada akhir bulan ini, kelihatannya ia masih akan bermain bersama Murray.

“Kami sepakat, jika kami pergi ke Autralia, jika semuanya sehat dan bermain. Jadi, saya percaya itu bukanlah masalah untuk saat ini,” tambah Hingis.

The pair's delight is for all to see after they battled to hard to claim a memorable triumph 

20 tahun setelah memenangkan gelar US Open nomor tunggal, Hingis mengantongi gelar Grand Slam ke-24, termasuk kelima di Flushing Meadows, dengan rincian lima gelar nomor tunggal, 12 gelar nomor tunggal putri, dan tujuh gelar nomor ganda campuran.

Hingis akan mengincar gelar Grand Slam ke-25 di nomor ganda putri ketika ia berpasangan dengan saudara Chan, Chan Yung Jan.

Hingis yang menduduki peringkat 1 dunia dan memenangkan lima gelar Grand Slam di tahun 1990an, berhenti dari dunia tenis pada tahun 2002 karena cedera kaki, lalu kembali untuk bermain sepenuhnya pada tahun 2006.

Hingis kembali mundur dari dunia tenis pada tahun 2007 ketika ia mendapatkan larangan bermain selama dua tahun karena terbukti positif menggunakan kokain di Wimbledon. Ia lalu kembali lagi ke dunia tenis sebagai petenis sebelum akhirnya mulai bermain lagi.

They found themselves in a real battle but prevailed in the match tie-break to win 6-1 4-6 10-8

Sementara Murray, kakak dari Andy Murray, sukses mengantonig gelar Grand Slam ketiganya di nomor ganda campuran. Murray tentunya akan tertarik untuk melihat apakah Hingis akan tetap bermain.

“Perjalanan ini telah begitu menyenangkan bagi saya. Peluang yang luar biasa bagi saya untuk berkompetisi dengan Martina. Ia petenis yang mengagumkan,” seru Murray.

 

Artikel Tag: Tenis, US Open, wimbledon, australian open, Martina Hingis, jamie murray

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasl-us-open-martina-hingis-dan-jamie-murray-juarai-nomor-ganda-campuran
2050  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini