Fabian Marozsan Permalukan Casper Ruud Di Auckland

Penulis: Dian Megane
Rabu 14 Jan 2026, 18:33 WIB - 129 views
Fabian Marozsan Akhiri Perjalanan Casper Ruud Di Auckland

Fabian Marozsan [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Fabian Marozsan menyebabkan lebih banyak kesedihan bagi Casper Ruud di ASB Classic, Auckland setelah ia mengalahkannya di edisi musim 2026.

Petenis berkebangsaan Hungaria membungkam juara bertahan, Gael Monfils di babak pertama ASB Classic musim 2026 dan momentum berlanjut setelah ia mengklaim kemenangan 6-4, 6-4 atas petenis unggulan kedua, Ruud. Kekalahan tersebut menandai kali ketiga ia kalah di laga pembuka dari empat kunjungannya ke Auckland.

Dengan mengantongi kemenangan kesepuluh atas petenis peringkat 20 besar, petenis peringkat 52, Marozsan dunia semakin unggul dengan 2-0 dalam head to head melawan petenis berkebangsaan Norwegia, Ruud

Menjejakkan kaki di perempatfinal kesepuluh dalam kariernya, Marozsan akan berhadapan dengan petenis AS, Eliot Spizzirri yang membungkam petenis unggulan kedelapan, Nuno Borges dengan 7-6, 6-4.

Di aksi lain, petenis berkebangsaan Prancis, Giovanni Mpetshi Perricard mengamankan satu peluang match point dalam perjalanan menyisihkan petenis berkebangsaan Inggris, Cameron Norrie dengan 4-6, 6-3, 7-6.

Maju ke perempatfinal kedua secara beruntun pada musim 2026, Mpetshi Perricard akan bertemu petenis unggulan ketiga, Jakub Mensik yang harus tampil habis-habisan demi melumpuhkan petenis berkebangsaan Serbia, Hamad Medjedovic dengan 6-1, 3-6, 6-3. Pertemuan tersebut akan menjadi pertemuan kedua mereka di turnamen ATP setelah petenis berkebangsaan Prancis memenangkan pertemuan pertama mereka di Brisbane musim 2025.

Sementara petenis unggulan pertama, Ben Shelton membuka musim 2026 dengan kemenangan 7-5, 6-4 atas petenis berkebangsaan Argentina, Francisco Comesana. Petenis yang berkompetisi untuk kali pertama sejak debut di ATP Finals pada bulan November musim lalu, mengamankan keenam peluang break point yang ia hadapi, sehingga ia kini mencatatkan 12-0 melawan petenis asal Argentina.

Pekan ini, petenis AS, Shelton melakoni ASB Classic untuk kali keempat secara beruntun dengan pencapaian terbaiknya sampai saat ini di turnamen tersebut adalah melenggang ke semifinal musim 2024.

Shelton akan berharap mempertahankan catatan impresif melawan petenis berkebangsaan Argentina ketika ia bertemu Sebastian Baez di perempatfinal. Di babak kedua, petenis unggulan ketujuh menumbangkan petenis AS lain, Jenson Brooksby dengan 7-5, 6-0.

Petenis berusia 25 tahun, Baez menundukkan petenis AS, Taylor Fritz di United Cup pekan lalu yang menjadi kemenangan keduanya atas petenis peringkat 10 besar dan ia akan berharap menambah kemenangan tersebut ketika melawan Shelton yang mengalahkannya di turnamen yang sama pada musim 2023.

Artikel Tag: Tenis, ASB Classic, Fabian Marozsan, Ben Shelton, Casper Ruud

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/fabian-marozsan-permalukan-casper-ruud-di-auckland
129
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini