Daniil Medvedev Torehkan Pencapaian Baru Di Roma

Penulis: Dian Megane
Selasa 16 Mei 2023, 13:13 WIB
Daniil Medvedev Raih Pencapaian Baru Di Roma

Daniil Medvedev

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis peringkat 3 dunia, Daniil Medvedev sukses menorehkan pencapaian baru di turnamen Masters 1000 yang digelar di Roma, Italian Open musim 2023.

Juara US Open musim 2021 menolak menyerah ketika kecolongan set pertama dan berusaha keras menemukan jalan keluar demi mengalahkan petenis berkebangsaan Spanyol, Bernabe Zapata Miralles dengan 3-6, 6-1, 6-3, kemenangan yang mengantarkannya ke babak keempat Italian Open untuk kali pertama dalam kariernya.

“Saya berhasil bermain dengan lebih baik. Saya menempatkan lebih banyak bola di lapangan dan servis dengan lebih baik,” ungkap Medvedev. “Ini adalah hal tentang clay-court bagi saya. Di awal pertandingan, anda tidak bisa hanya menembakkan empat game untuk memainkan permainan anda. Beberapa pelanggaran ganda, melewatkan beberapa pukulan, dan set pertama pun berakhir.”

“Saya mulai bermain dengan lebih baik, saya tahu saya harus meneruskannya. Ini kemenangan ketiga saya di clay-court musim ini setelah tertinggal dengan satu set. Jadi, saya tahu saya bisa melakukannya. Saya pastinya memainkan permainan terbaik saya di clay-court saat ini. Saya belum pernah bermain sebaik ini di Roma atau Madrid. Saya merasa luar biasa.”

Petenis berusia 27 tahun bangkit setelah melalui awal pertandingan yang lambat, mengatasi pukulan keras Zapata Miralles dengan groundstrokenya yang datar di set kedua dan ketiga pada laga yang bertahan selama 1 jam 52 menit.

Di sepanjang pertandingan, petenis unggulan ketiga berhasil memenangkan 72 persen poin dari servis pertamanya dan 70 persen poin dari servis keduanya, sementara Zapata Miralles memenangkan 68 persen poin dari servis pertamanya, tetapi hanya bisa memenangkan 33 persen poin dari servis keduanya.

Mantan petenis peringkat 1 dunia juga menekan petenis berkebangsaan Spanyol dengan menciptakan 13 peluang break point dan mengkonversi lima peluang di antaranya, sambil mengamankan lima dari tujuh peluang break point yang ia hadapi.

Usai mengantongi kemenangan ke-35 pada musim 2023, Medvedev berpotensi bertemu petenis unggulan ke-19 yang pernah menjuarai Italian Open, Alexander Zverev yang pertandingan babak ketiga melawan petenis AS, J. J. Wolf terpaksa ditunda karena hujan, di babak keempat.

Petenis unggulan ketiga tertinggal 6-8 dalam head to head melawan Zverev, tetapi petenis unggulan ketiga memenangkan pertemuan terakhir mereka di Monte Carlo bulan lalu.

Pekan ini, Medvedev mengincar gelar kelima pada musim ini setelah ia menjadi juara di Rotterdam, Doha, Dubai, dan Miami.

Artikel Tag: Tenis, Italian Open, Daniil Medvedev, Bernabe Zapata Miralles

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/daniil-medvedev-torehkan-pencapaian-baru-di-roma
774  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini