Carlos Alcaraz Pupuskan Harapan Marin Cilic Di Doha

Carlos Alcaraz [image: getty images]
Berita Tenis: Carlos Alcaraz dipaksa melalui pertandingan yang cukup menguji, tetapi ia tetap tampil memukau ketika debut di Qatar Open, Doha musim 2025.
Petenis unggulan pertama berjuang cukup keras demi memetik kemenangan 6-4, 6-4 atas petenis berkebangsaan Kroasia, Marin Cilic dan melenggang ke babak kedua turnamen ATP level 500, Qatar Open.
Petenis berkebangsaan Spanyol cukup kesulitan untuk menemukan ritme permainan dalam kondisi yang berangin, tetapi ia menemukannya di momen-momen krusial sebelum semakin unggul dengan 4-1 dalam head to head melawan Cilic.
Dari kedudukan 0/40, dengan servis ada tangan petenis unggulan pertama pada kedudukan 3-4 di set kedua, ia menyambar 14 dari 19 poin selanjutnya demi menyegel kemenangan dan memperpanjang daftar kemenangan beruntun menjadi enam.
Petenis berusia 21 tahun yang mengklaim gelar pertama turnamen dalam ruangan di Rotterdam awal bulan ini, selanjutnya akan berhadapan dengan petenis berkebangsaan Cina, Zhang Zhizhen atau petenis berkebangsaan Italia, Luca Nardi di babak kedua Qatar Open.
“Saya merasa benar-benar puas tentang mengamankan game itu dan memberi diri saya sendiri peluang untuk bertahan,” ungkap Alcaraz.
“Marin memberi banyak tekanan ketika anda servis, ia pengembali bola yang luar biasa. Saya merasa benar-benar gembira bisa tetap tenang di momen itu, melakukan rutinitas saya, dan menembakkan pukulan-pukulan yang impresif. Saya merasa benar-benar gembira bisa memenangkannya dengan dua set langsung.”
Mantan petenis peringkat 3 dunia, Cilic memperlihatkan sekilas dari permainan tenis terbaik di set pertama, tetapi kehilangan servis di game ketujuh yang berlangsung selama 18 menit dan game tersebut terbukti menentukan. Tetapi hal tersebut tidak menghentikan petenis berusia 36 tahun untuk menaikkan level permainan dan memberikan lebih banyak tekanan di set kedua.
Juara US Open musim 2014 menyudutkan juara US Open musim 2022 di area baseline dan menciptakan empat peluang break point di set kedua, tetapi tidak bisa mengkonversi satu pun dari peluang tersebut.
Dengan kemenangan yang diperjuangkan selama 1 jam 38 menit, Alcaraz mencatatkan 10-1 pada musim 2025.
Sementara Cilic berkompetisi di turnamen pertama sejak bulan November 2024 setelah pulih dari cedera lutut, cedera yang sama yang membuat sang petenis hampir melewatkan seluruh musim 2023 sebelum menjalani operasi pada musim 2024. Tetapi kembali berkompetisi pada musim lalu, ia berhasil mengklaim gelar di Hangzhou, yang menjadi gelar ke-21 dalam kariernya sekaligus gelar pertama sejak musim 2021.
Di aksi lain, Jiri Lehecka memetik kemenangan 6-4, 6-4 atas petenis unggulan ketujuh, Grigor Dimitrov, sehingga kini ia unggul dengan 4-1 dalam had to head mereka. Lolos ke babak kedua Qatar Open, ia akan bertemu ptenis berkebangsaan Hungaria, Fabian Marozsan yang mengalahkan petenis berkebangsaan Tunisia, Aziz Dougaz dengan 7-5, 6-3.
Jack Draper juga maju ke babak kedua berkat kemenangan 6-2, 7-6 atas petenis berkebangsaan Australia, Alexei Popyrin. Debut di Qatar Open, petenis berkebangsaan Inggris selanjutnya akan bertemu petenis berkebangsaan Australia lain, Christopher O’Connell yang menyisihkan petenis berkebangsaan Lebanon, Hady Habib dengan 7-6, 7-6.
Artikel Tag: Tenis, qatar open, Carlos Alcaraz, marin cilic
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/carlos-alcaraz-pupuskan-harapan-marin-cilic-di-doha
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini