Australian Open 2026: Aryna Sabalenka Terhindar Dari Kekalahan Mengejutkan

Penulis: Dian Megane
Jumat 23 Jan 2026, 17:33 WIB - 254 views
Australian Open 2026: Aryna Sabalenka Selamat Dari Tantangan Anastasia Potapova

Aryna Sabalenka [image: reuters]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis peringkat 1 dunia, Aryna Sabalenka harus mengerahkan kemampuan terbaik demi membuka jalan menuju babak keempat Australian Open 2026.

Petenis unggulan pertama selamat dari ujian terbesar sampai sejauh ini di Australian Open 2026 setelah ia berhasil menundukkan Anastasia Potapova dengan 7-6, 7-6 di babak ketiga yang digelar di Rod Laver Arena.

Petenis yang belum kalah di babak ketiga Grand Slam sejak French Open musim 2022, terlibat laga alot selama 2 jam 2 menit, laga terpanjang sang petenis sampai sejauh ini di Australian Open 2026.

“Ia memainkan permainan yang luar biasa, saya selalu berada di belakang lapangan,” aku Sabalenka. “Ada hari ketika anda hanya harus berjuang dan berusaha sebaik mungkin untuk mengembalikan bola ke sisi lapangan yang lain.”

“Saya rasa meskipun secara emosional saya merasa sangat tidak stabil, saya tetap mampu berjuang untuk setiap poin melawan Anastasia.”

Potapova yang berambisi menjadi petenis berkebangsaan Austria pertama yang lolos ke babak keempat di Melbourne sejak Barbara Schett pada musim 2000 – satu tahun sebelum ia lahir – menunjukkan niatnya dengan forehand mematikan di poin pertama pertandingan.

Namun, petenis berusia 24 tahun yang belum pernah memenangkan lebih dari dua game dalam satu set melawan petenis unggulan pertama, menyerah ketika menghadapi peluang break dan tertinggal dengan 0-2. Pantang menyerah, ia masih memiliki groundstroke eksplosif dan kemampuan bertahan yang sama yang membawanya ke peringkat tertinggi dalam kariernya, peringkat 21 dunia pada musim 2023, hingga kedudukan menjadi 4-4.

Mengincar kemenangan pertama atas petenis peringkat 1 dunia dalam percobaan keempat, Potapova bertahan demi kedudukan 5-5, lalu mengamankan tiga peluang set point sebelum memaksakan babak tiebreak yang akhirnya dimenangkan petenis unggulan pertama dengan mengonversi peluang set point keempat.

Mempertahankan momentum, petenis unggulan pertama menyambar keunggulan 4-0, sebelum lagi-lagi Potapova membalikkan keadaan dan menyamakan kedudukan menjadi 4-4, sebelum sekali lagi memasuki babak tiebreak.

Ketika salah satu pengembalian forehand juara US Open musim 2025 terlalu melebar, Potapova pun unggul dengan 4/2. Menenangkan diri sendiri, petenis unggulan pertama mengamankan dua peluang set point dan diuntungkan ketika lawan melakukan pelanggaran ganda. Setelah mengamankan dua peluang set point lain, ia mendapatkan peluang match point pertama dan mampu memanfaatkannya setelah pengembalian backhand petenis berkebangsaan Austria bersarang di net.

"Saya hanya berusaha menenangkan diri saya sendiri ketika ada hal yang tidak berhasil. Saya pikir saya hanya menekannya. Entah bagaimana, ajaibnya, saya bisa mendapatkan kemenangan ini,” seru Sabalenka.

Kembali ke babak keempat Australian Open, Sabalenka akan berhadapan dengan petenis unggulan untuk kali pertama di Melbourne musim ini ketika ia bertemu petenis unggulan ke-17, Victoria Mboko untuk kali pertama.

Petenis berkebangsaan Kanada, Mboko juga harus berjuang habis-habisan demi mengeleminasi petenis unggulan ke-14, Clara Tauson dengan 7-6, 5-7, 6-3.

Artikel Tag: Australian Open 2026, Aryna Sabalenka, Anastasia Potapova

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/australian-open-2026-aryna-sabalenka-terhindar-dari-kekalahan-mengejutkan
254
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini