Yamaha Rilis Motor untuk MotoGP 2021, Ternyata Tak Banyak Berubah

Penulis: Akmal Saputra
Senin 15 Feb 2021, 20:15 WIB
Monster Energy Yamaha merilis motor untuk MotoGP 2021

Motor Monster Energy Yamaha MotoGP 2021 via crash.net

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Monster Energy Yamaha merilis motor yang akan ditunggangi oleh dua pembalapnya, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales pada musim MotoGP 2021. Tidak banyak perubahan yang mencolok dari motor yang diperagakan pada Senin (15/2) sore waktu Indonesia itu.

Meski hampir sama dengan musim sebelumnya, tampilan YZR-M1 musim ini terlihat lebih elegan dengan warna hitam yang lebih banyak.

Pada musim MotoGP 2020, Yamaha telah memenangkan lebih banyak balapan daripada pabrikan lainnya dengan meraih tujuh kemenangan dari 14 putaran. Tapi hanya satu kemenangan yang dipersembahkan dari tim resmi, yakni oleh Vinales di Misano.

Sedangkan enam kemenangan lainnya dipersembahkan oleh Quartararo dan Franco Morbidelli yang masing-masing berhadil meraih tiga kemenangan untuk tim satelit Petronas. Quartararo juga sempat memimpin klasemen kejuaraan di hampir sebagian musim berjalan.

Dilansir dari Crash.net masalah katup mesin pada akhirnya membuat Yamaha pusing selama sebagian besar musim lalu yang berarti pengendara tidak dapat memanfaatkan sepenuhnya alokasi mesin mereka.

Meski desain mesin tetap dibekukan untuk tahun 2021, pembalap setidaknya akan memiliki jajaran mesin lengkap yang tersedia untuk tahun ini yang berarti mereka dapat menggunakan putaran maksimum sekali lagi.

Untuk sasis, akan ada beberapa keputusan besar yang harus dibuat dalam hal apakah akan beralih kembali ke bingkai yang mirip dengan spesifikasi Morbidelli, atau mendorong lebih jauh ke arah spesifikasi Pabrik 2020.

Musim ini untuk pertama kalinya sejak 2012, tim yang telah memenangkan 17 kali kejuaraan itu memasuki musim tanpa Valentino Rossi, setelah menandatangani Fabio Quartararo untuk bergabung dengan Maverick Vinales pada 2021.

Artikel Tag: MotoGP 2021, Yamaha MotoGP, vinales, Monster Energy Yamaha, Quartararo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/yamaha-rilis-motor-untuk-motogp-2021-ternyata-tak-banyak-berubah
2418  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini