Suzuki Akan Terus Berlaga di MotoGP Hingga 2026

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 20 Apr 2021, 19:40 WIB
Suzuki akan terus berlaga di MotoGP hingga tahun 2026.

Suzuki resmi perpanjang kontrak dengan MotoGP hingga tahun 2026. (Gambar: Motorcycle Sports)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Suzuki Ecstar resmi memperpanjang kontraknya dengan Dorna Sports untuk terus berlaga di MotoGP hingga tahun 2026 mendatang. Pihak tim tertantang untuk bisa berbicara lebih banyak lagi di persaingan kelas premier.

Setelah menjadi juara dunia bersama Joan Mir musim lalu, Suzuki tidak butuh waktu lama untuk memperpanjang kontraknya dengan Dorna Sports. Mereka langsung membubuhkan tanda tangan untuk terus berlaga hingga lima tahun yang akan datang.

"Sebagai perwakilan Suzuki Motor, kami sangat bangga lanjut berkompetisi di kelas premier juga berbagi tantangan untuk mengukur diri kami di ajang balap motor terbaik dunia. Kami memulai perjalanan (kembali ke MotoGP) pada 2015 dan dalam enam tahun sudah meraih titel juara dunia rider dan tim. Kami pun masih lapar akan kesuksesan lainnya. Kami memutuskan untuk melanjutkan perjanjian dengan Dorna untuk periode 2022-2026 dengan harapan terus mengembangkan perusahaan dari segi teknis maupun balapan," ucap Shinichi Sahara selaku perwakilan tim.

Tidak hanya dari pihak tim yang senang, Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna juga sumringah karena bisa melihat tim pabrikan Jepang itu meramaikan kompetisi dalam jangka panjang. Harapannya, Joan Mir dan Alex Rins bisa tampil lebih kompetitif dan membuat peta persaingan lebih sengit lagi. Ezpeleta juga lega karena sebagian besar tim-tim besar sudah resmi memperpanjang kontrak untuk terus berlaga dalam durasi yang panjang.

Artikel Tag: Suzuki, motogp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/suzuki-akan-terus-berlaga-di-motogp-hingga-2026
1435  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini