Jelang F1 2024, Max Verstappen Dapat Pelatih Anyar
Berita F1: Max Verstappen akan dilatih oleh Rupert Manwaring mulai F1 2024 karena pelatih sebelumnya, Bradley Scanes, memilih pensiun agar bisa fokus pada keluarganya.
Seperti diketahui, Max Verstappen sukses membuat semua penggemar jet darat berdecak kagum usai menjuarai F1 2023. Ini juga sekaligus menjadi titel juara dunia ketiganya secara berturut-turut.
Namun hanya selang beberapa hari setelah balapan penutup di Abu Dhabi, publik dikejutkan dengan hengkangnya Bradley Scanes yang merupakan pelatih Verstappen di Red Bull Racing. Scanes sendiri telah bercana untuk pensiun di penghujung musim 2023. Untungnya Die Roten Bullen telah menemukan penggantinya.
Sebagai informasi, Verstappen dan Scanes telah bekerja bersama sejak awal 2020. Ia memainkan peran penting dalam peningkatan performa The Dutch Devil dalam empat musim terakhir.
Akan tetapi dengan jadwal balapan yang padat pada F1 2024, yang rencananya berjumlah 24 seri, Scanes pun lebih memilih untuk fokus pada keluarganya.
Jurnalis F1 ternama, Chris Medland , lantas menyebut Red Bull telah merekrut Rupert Manwaring yang sebelumnya adalah pelatih Carlos Sainz di Ferrari. Hal ini membuat Sainz mesti mencari pengganti sang pelatih dalam waktu dekat.
Selain Verstappen, Yuki Tsunoda dari AlphaTauri juga membutuhkan pelatih anyar. Sebelumnya, pebalap asal Jepang itu dilatih oleh Michael Italiano, mantan pelatih Daniel Ricciardo dan rekan setim Tsunoda, yang kini memutuskan hengkang dari F1.
Artikel Tag: Max Verstappen, Red Bull, F1 2024, F1 2023, Ferrari, Carlos Sainz, Bradley Scanes, Rupert Manwaring
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/jelang-f1-2024-max-verstappen-dapat-pelatih-anyar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini