Singkirkan Luminosity, Envy ke Semifinal Lower Bracket VCT NA Masters

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Minggu 21 Mar 2021, 09:00 WIB
Singkirkan Luminosity, Envy ke Semifinal Lower Bracket VCT NA Masters

Envy via Team Envy

Ligaolahraga.com -

Berita Esports : Envy berhasil memastikan tempat di semifinal lower bracket VCT NA Masters, usai mengakhiri perjalanan Luminosity di kompetisi tersebut, dalam laga hari Sabtu, 20 Maret 2021, yang berkesudahan 2-0.

Envy menyelesaikan peta pertama, Haven, dengan penampilan dahsyat berkat drama post-plan yang luar bissa dari salah seorang pemainnya, Jake "kaboose" McDonald. Kaboose tidak hanya sanggup mengalahkan ace, ia benar-benar menghancurkan upaya comeback dari sang musuh dalam proses tersebut.

Kaboose dan kolega juga membuat serangan besar pada map Haven, dan meng-kill para lawan, meski dalam hal mekanis ini bukan penampilan terbaik mereka. Itu memberi peluang mereka dapat fokus pada area yang lebih sedikit. Atau, justru akan memaksa Luminosity melakukan rotasi yang amat telat dan andai seperti itu, mereka tidak akan mencapai spike yang ditanam dalam waktu yang tepat.

Dilansir Dot Esports, pada map kedua, Ascent, pertandingan lebih sengit. Luminosity membangun keunggulan 8-4, namun Envy mengguncang pada delapan ronde berikutnya secara beruntun, sehingga mencapai match point.

Perjalanan VCT NA Masters dari Luminosity pun berakhir, sedangkan mummAy dkk melenggang ke semifinal lower braket de-facto untuk menghadapi Gen.G, yang baru saja memaksa 100 Thieves angkat kaki dari turnamen. Jika mampu mengalahkan Gen.G, mereka akan menantang tim yang kalah dari duel Sentinel vs FaZe Clan di final lower braket.

Dilansir Dot Esports, Eny merupakan favorit di ajang VCT NA Masters ini, dan jika mereka mampu memperbaiki beberapa kecerobohan di awal pertandingan, peluang untuk membawa pulang gelar juara dapat menjadi sangat besar.

Artikel Tag: Envy, Luminosity, VCT NA Masters, Esports

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/singkirkan-luminosity-envy-ke-semifinal-lower-bracket-vct-na-masters
1032  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini