Schalke 04 Esports Paksa Fnatic Tunda Langkah ke Playoff LEC 2021
Berita Esports : Fnatic harus menunda langkah mereka ke babak playoff LEC Spring Split 2021, setelah hari Sabtu (13/3) dikalahkan oleh Schalke 04 Esports yang tampil mengejutkan dengan pilihan champion Urgot.
Dilansir Dot Esports, jelang pertandingan ini banyak penggemar League of Legends yang tidak berekspektasi tinggi pada Schalke, yang dalam delapan laga terakhir menelan tujuh kekalahan. Sedangkan Fnatic di sisi lain, memasuki pekan ini dengan dua kemenangan beruntun atas Excel Esports, dan SK Gaming.
Namun The Boys in Blue mampu membungkam keraguan penggemar dalam seri ini, dengan penampilan impresif khususnya dari top laner mereka, Broken Blade. Pemain berusia 21 tahun itu menjadi kunci kemenangan tim, memimpin roster dengan catatan sembilan kill, delapan assist, serta hanya sekali tumbang.
Dalam pertandingan, Blade menggunakan champion Urgot yang ia sebut bisa menjadi kuat di meta hari ini karena bisa bertahan di early game, yang notabene kelemahannya. Begitu mampu mendapatkan item, dia dapat dengan mudah mengambil alih team fight dengan DPS konstan dan sifat tank relatifnya. Ditambah lagi, ultimatenya juga mampu mengubah team fight secara drastis dengan cara menumbangkan musuh yang dalam kondisi low-health, sembari di saat bersamaan menakuti lawan di sekitarnya.
Kombinasi ultimate yang tepat waktu dan flash dari Urgot menghasilkan ketakutan banyak pemain lawan, dan anggota Schalke 04 Esports lainnya tinggal melanjutkan dengan damage dan crowd control. Strategi itu berhasil, sebab Fnatic hanya memiliki CC kecil untuk menguncinya, sehingga sang champion dapat terus berjalan dan mengubah musuh berbalik membantunya.
Tak hanya Broken Blade, pemain Schalke lainnya, LIMIT, juga menunjukkan performa hebat. Dia tampil dengan penuh keberanian menggunakan Alistar, menjadi orang pertama yang selalu memulai team fight dengan melompat ke markas musuh atau Tahm Kench sang lawan.
Dilansir Dot Esports, dengan kekalahan atas Schalke 04 Esports, Fnatic kini harus memenangi salah satu dari dua laga berikutnya untuk mengunci tempat di playoff. Andai tumbang dari Misfits besok, mereka harus menaklukan tim peringkat kedua klasemen LEC Spring Split 2021 saat ini, Rogue, untuk lolos ke playoff.
Artikel Tag: Schalke 04 Esports, Fnatic, LEC Spring Split 2021, Esports
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/schalke-04-esports-paksa-fnatic-tunda-langkah-ke-playoff-lec-2021
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini