Pak AP Bocorkan Roster RRQ Hoshi yang Berpartisipasi di MSC 2022

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Selasa 24 Mei 2022, 16:15 WIB
Pak AP Bocorkan Roster RRQ Hoshi yang Berpartisipasi di MSC 2022

RRQ Hoshi via Instagram.com/@teamrrq

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Setelah mengikuti ajang SEA Games 2021, perjuangan beberapa pemain Mobile Legends berlanjut dengan tampil di Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2022 pada Juni 2022 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Turnamen tersebut adalah salah satu ajang bergengsi bagi para pemain Mobile Legends karena akan mempertandingkan sederet tim terbaik se-Asia Tenggara. Pada gelaran MSC tahun ini, Indonesia akan diwakili oleh RRQ Hoshi dan ONIC Esports.

Untuk RRQ Hoshi, CEO RRQ yaitu Andrian Pauline melalui live Instagram pada Sabtu (21/5) dilansir dari RevivaL TV, telah memberikan bocoran roster tim tersebut untuk di MSC 2022. Hal tersebut ia ungkapkan guna menjawab pertanyaan warganet seputar roster yang akan dibawa.

Sebagaimana diketahui bahwa roster untuk MSC mendatang haruslah pemain aktif di MPL ID Season 9, sehingga di luar itu mereka tidak dapat berpartisipasi. Andrian Pauline pun memastikan kelima pemain yang tampil di final MPL ID Season 9 bakal berangkat ke MSC 2022 tapi sisanya belum bisa dipastikan.

"Untuk roster, pastinya yang lima orang di final (MPL ID Season 9) kemarin itu akan berangkat. Sisanya masih belum bisa dipastikan ya guys," ujar pria dengan sapaan akrab Pak AP itu dikutip dari RevivaL TV.

Kelima pemain tersebut adalah Alberttt, Vyn, Skylar, dan juga sang MVP Clay. Kuintet itu pun sudah dianggap roster terkuat RRQ Hoshi pada musim ini. Adapun untuk sisanya belum ditentukan, lantaran ada batasan kuota enam pemain sehingga dari pemain MDL dan Lemon cuma satu lagi yang bisa dibawa oleh tim berjuluk Raja Segala Raja ke Malaysia.

Artikel Tag: RRQ Hoshi, MSC 2022, Andrian Pauline, MPL ID Season 9

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/pak-ap-bocorkan-roster-rrq-hoshi-yang-berpartisipasi-di-msc-2022
1817  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini