Kolaborasi Street Fighter dengan Free Fire Akan Hadirkan Ryu dan Chun-Li

Free Fire x Street Fighter V via Sports Keeda
Berita Esports: Dua karakter paling populer Street Fighter, Ryu dan Chun-Li akan segera mendarat di Free Firee, usai Garena mengumumkan hari ini, Selasa (1/6) resmi menjalin kolaborasi global bersama Capcom untuk menghadirkan konten Street Fighter V ke game battle royale tersebut.
Dilansir Sports Keeda, kolaborasi ini menyatukan dua pencetak hit terbesar di industri video game, dan melanjutkan strategi Garena untuk memberikan pengalaman bermain game yang baru bagi penggemar Free Fire, melalui kolaborasi dengan sejumlah brand favorit di dunia.
Usai beberapa waktu yang lalu menghadirkan mega bintang Juventus dan timnas Portugal Cristiano Ronaldo serta serial anime Jepang Attack on Titan ke Free Fire, kolaborasi Garena kali ini dengan menggandeng salah satu game Capcom Street Fighter V juga akan memanjakan para pencinta game.
Pasalnya dua petarung favorit penggemar Street Fighter, Ryu dan Chun-Li akan hadir beserta banyak konten dan event eksklusif, termasuk full interface reskin, petualangan baru, dan sejumlah event serta koleksi bertema kolaborasi dari kedua game.
"Street Fighter merevolusi video game fighting. Ini adalah franchise yang banyak dari kita tumbuh bersama, bermain sebagai karakter ikoniknya seperti Ryu dan Chun-Li," kata Harold Teo, Produser Free Fire di Garena, dilansir Sports Keeda.
"Membawa bagian dari Street Fighter ke Free Fire dan menyambut Ryu dan Chun-Li ke Bermuda adalah sesuatu yang akan dinikmati oleh para pemain kami," lanjutnya.
Street Fighter merupakan franchise video game fighting yang dikembangkan sekaligus diterbitkan Capcom. Game ini menjadi salah satu franchise video game terlaris di dunia sepanjang masa dengan telah terjual 46 juta unit di seluruh dunia pada 31 Maret 2021. Street Fighter V dirilis untuk PlayStation 4 dan PC tahun 2016.
Sementara itu, Free Fire adalah game battle royale imersif yang dibuat khusus untuk platform mobile. Dikembangkan dan dirilis secara global oleh Garena, game ini mencapai rekor tertinggi pengguna aktif harian puncak pada tahun 2020, yakni lebih dari 100 juta pengguna.
Artikel Tag: Free Fire, Street Fighter V, Chun-Li, Capcom, Ryu
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/kolaborasi-street-fighter-dengan-free-fire-akan-hadirkan-ryu-dan-chun-li
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini