Evil Geniuses Perpanjang Kerja Sama Multi-Tahun dengan Monster Energy

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Jumat 23 Apr 2021, 18:45 WIB
Evil Geniuses Perpanjang Kerja Sama Multi-Tahun dengan Monster Energy

Evil Genuises x Monster Energy via Monster Gaming

Ligaolahraga.com -

Berita Esports : Evil Geniuses (EG) merayakan 10 tahun kerja sama mereka bersama produk minuman energi Monster Energy, dengan resmi memperpanjang kontrak multi-tahun, pada hari Kamis (22/4).

Sebagai bagian dari kesepakatan, kedua pihak akan melanjutkan kemitraan sponsor ikonik mereka melalui semua pertandingan, platform, dan aktivasi.

Dilansir Dot Esports, Monster mulai bermitra dengan EG pada 20 April 2011, dan dalam sedekade terakhir menjadi salah satu sponsor utama dari semua tim EG di berbagai kancah, seperti League of Legends, VALORANT, CS: GO, Dota 2, serta juga pemain game fighting tim tersebut.

"Kami sangat bangga merayakan satu dekade kolaborasi yang membuat perubahan antara Monster Energy dan EG," ujar CMO Monster Energy, Dan McHugh, dilansir Dot Esports.

"Kami senang tumbuh bersama Evil Geniuses di dunia esports selama 10 tahun terakhir dan berharap untuk terus naik level bersama," lanjutnya.

Baik Evil Geniuses dan juga brand minuman energi tersebut akan merayakan kemitraan berkelanjutan, dengan membagikan kenangan, sorotan, dan banyak lagi dari 10 tahun terakhir kebersamaan mereka melalui media sosial.

"Kemitraan EG dan Monster Energy telah menjadi konstan dalam industri yang sarat dengan perubahan," kata Nicole LaPointe Jameson, CEO EG, dilansir Dot Esports.

"Secara konsisten mendorong pemain, penggemar, dan organisasi kami melalui kejuaraan dunia dan inisiatif kelas dunia di dalam dan di luar panggung, kami sangat bangga memiliki Monster bersama kami melalui semuanya sebagai salah satu kemitraan tim terlama dalam esports, dan sebagai bagian dari keluarga EG," tambah Jameson.

EG bukan satu-satunya tim esports top yang disponsori Monster. Brand minuman tersebut juga menjadi sponsor untuk Tean Liquid, Alliance, Fnatic, Natus Vincere, dan PSG.LGD, serta beberapa streamer, pemain, dan konten kreator.

Artikel Tag: Evil Geniuses, Monster Energy, Esports

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/evil-geniuses-perpanjang-kerja-sama-multi-tahun-dengan-monster-energy
1375  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini